Satu - Satunya Tampil Beda, Koran Politik Paling Berani Mengkritik Terpanas dan Perang Terhadap Koruptor, Narkoba, Teroris Musuh Rakyat ~~~~~>>>>> Kami Menerima Artikel, Opini, Berita Kegiatan, Iklan Pariwara dapat mengirimkannya melalui email dutanusantaramerdeka@yahoo.co.id
Tampilkan postingan dengan label Internasional. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Internasional. Tampilkan semua postingan

Indonesia Jadi Tuan Rumah Kunjungan Delegasi Biro Komite Palestina PBB


Duta Nusantara Merdeka | Jakarta, Indonesia  
Indonesia menerima kunjungan Delegasi Biro Komite Palestina PBB (Committee on the Exercise of the Inalienable Rights of the Palestinian People / CEIRPP) di Jakarta pada tanggal 3-5 Juli 2024. Tujuan kunjungan tersebut adalah untuk menjaring masukan dari pemangku kepentingan terkait isu Palestina di Indonesia dan meningkatkan komitmen dan dukungan terhadap pemenuhan hak-hak bangsa Palestina. 

Delegasi diketuai Watap Senegal untuk PBB dan beranggotakan Wakil Tetap RI, Malaysia, Namibia, Nikaragua untuk PBB serta Wakil Tetap Palestina untuk PBB sebagai observer tetap dan perwakilan Sekretariat PBB.

“Kunjungan ini merupakan bentuk kepercayaan PBB terhadap Indonesia untuk menjadi tuan rumah… sebagai bentuk partisipasi aktif Indonesia di Biro Komite Palestina PBB," tegas Direktur Jenderal Kerja Sama Multilateral, Duta Besar Tri Tharyat, pada media briefing Kunjungan Delegasi di Jakarta, Kamis (4/07). 

Selama kunjungan di Jakarta, Delegasi melakukan pertemuan dengan Wakil Presiden, Menteri Luar Negeri, Menteri Pertahanan, DPR, Wakil Tetap Negara-Negara ASEAN di Jakarta, serta perwakilan pengusaha dan masyarakat madani. Rangkaian pertemuan bahas berbagai upaya untuk meningkatkan dukungan terhadap bangsa Palestina. 

Indonesia terus tekankan dukungan agar segera tercapai gencatan senjata permanen dan mendorong masuknya bantuan kemanusiaan di Gaza, mendorong keanggotaan penuh Palestina di PBB yang dapat membuka pintu penyelesaian politik berdasarkan two-state solution. Kunjungan mempertegas komitmen dan dukungan Indonesia terhadap bangsa Palestina.

Pada kesempatan tersebut, Indonesia juga menunjukkan inisiatif strategis dan konkrit terhadap Palestina, antara lain program bantuan kemanusiaan dan pembangunan kapasitas, termasuk dengan pemberian beasiswa bagi pelajar Palestina. 

Di samping itu, dikemukakan pula berbagai peran masyarakat sipil Indonesia dalam mengadvokasi isu Palestina di forum internasional dan kampanye global mendukung hak-hak rakyat Palestina dan mendorong pemerintah negara-negara lain untuk mengambil sikap serupa.

Indonesia menekankan pentingnya solidaritas regional, termasuk di ASEAN untuk terus berjuang bersama rakyat Palestina sampai tercapainya kemerdekaan penuh dan perdamaian yang adil dan berkelanjutan.  

Indonesia juga terus mendesak negara-negara sahabat untuk mengakui negara Palestina dan penguatan United Nations Relief and Works Agency for Palestine Refugees in the Near East (UNRWA).

Komite Palestina didirikan pada tahun 1975 berdasarkan Resolusi UN General Assembly (UNGA) 3376. 

Komite memiliki mandat untuk
merekomendasikan kepada Majelis Umum PBB program-program implementasi yang memungkinkan rakyat Palestina untuk menggunakan hak-hak mereka yang tidak dapat dicabut untuk menentukan nasib sendiri tanpa intervensi eksternal, kemerdekaan dan kedaulatan nasional, dan hak untuk kembali ke rumah dan tanah mereka. 

Biro Komite merupakan pengurus komite yang membentuk arah strategis kerja komite ke depan. Indonesia senantiasa berada di garda terdepan di Komite Palestina sebagai bagian dari Biro. (Arianto)



Share:

Menko PMK Letakkan Batu Pertama Pembangunan Masjid Salamad Indonesia di Vietnam


Duta Nusantara Merdeka | Jakarta 
Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy melakukan peletakan batu pertama pembangunan Masjid Salamad Indonesia, di Kota Long Xuyen, Provinsi An Giang, Vietnam Selatan, Republik Sosialisasi Vietnam, pada Kamis (27/6/2024).

Rencana pembangunan Masjid Salamad dapat terwujud berkat koordinasi Kemenko PMK, KBRI Hanoi, KJRI Ho Chi Minh City serta dukungan penggalangan dana masyarakat Indonesia melalui lembaga Filantropi Islam yang tergabung dalam Humanitarian Forum Indonesia yaitu, Human Initiative, Daarut Tauhiid Peduli, Rumah Zakat, Dompet Dhuafa, beserta dukungan Lazismu.

"Kehadiran saya di sini selaku Menko PMK sekaligus representasi pemerintah Indonesia untuk memastikan bahwa kerjasama yang telah dirintis Pak Dubes telah betul-betul mendapatkan jaminan secara legal maupun untuk operasional ke depan," ujar Muhadjir.

Lebih lanjut, Muhadjir menjelaskan pembangunan Masjid Salamad Indonesia di Kota Long Xuyen, Vietnam tidak terlepas juga dari peran Yang Mulia Duta Besar Indonesia di Vietnam dan Bapak Konsulat Jenderal KJRI Ho Chi Minh City yang telah berkomunikasi secara intensif dengan Pemerintah Vietnam dan Komunitas muslim di Kota Long Xuyen, Provinsi An Giang, Vietnam Selatan. 

"Untuk itu, saya mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya," ungkapnya.

Pembangunan Masjid di Kota Long Xuyen, Vietnam merupakan penantian panjang umat muslim di kota tersebut. Setelah 10 tahun, akhirnya umat muslim di sana akan memiliki rumah ibadah yang layak dan berlokasi strategis di pusat kota. 

Masjid Salamad nantinya tidak hanya difungsikan sebagai tempat ibadah, namun juga sebagai Taman Pendidikan Al-Quran dan tempat transit musafir. 

Dalam kesempatan itu, Muhadjir meminta supaya semua pihak antara Pemerintah Indonesia, Pemerintah Vietnam, dan masyarakat Vietnam untuk mengawal pembangunan dan mendukung kelancaran pembangunan masjid hingga selesai. 

Dia pun berharap, pembangunan masjid dapat mempererat hubungan diplomatik antara Indonesia dan Vietnam serta meningkatkan tali silaturahmi antara umat muslim kedua negara.

"Bersesuaian dengan peningkatan kerjasama Indonesia dan Vietnam, tentunya pembangunan masjid ini tidak akan menjadi kerjasama yang pertama dan terakhir. Justru pembangunan masjid ini akan menjadi pintu yang membuka peluang kerjasama lain antara kedua negara, termasuk industri halal dan juga di bidang pendidikan" ujarnya.

Pagi hari sebelum kegiatan groundbreaking dilaksanakan, Menko PMK Muhadjir Effendy dan rombongan terlebih dahulu melakukan kunjungan kehormatan dan diterima secara resmi oleh H.E. Mr. Le Hong Quang, Provincial Party Secretary Provinsi An Giang, dilanjutkan dengan jamuan makan siang. 

Dalam kesempatan itu hadir Wakil Gubernur Provinsi An Giang, Republik Sosialis Vietnam; Yang Mulia Duta Besar Republik Indonesia untuk Republik Sosialis Vietnam; Deputi Bidang Peningkatan Kualitas Pendidikan dan Moderasi Beragama; Perwakilan Direktur Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam, Kementerian Agama; Deputi Bidang Pendistribusian dan Pendayagunaan Badan Amil Zakat Nasional.

Turut hadir, Perwakilan Konsulat Jenderal KJRI Ho Chi Minh City; Pimpinan Humanitarian Forum Indonesia (HFI); Pimpinan Human Initiative; Pimpinan Daarut Tauhiid Peduli; Pimpinan Rumah Zakat; Pimpinan Dompet Dhuafa; Pimpinan Lazismu; Komunitas Muslim Provinsi An Giang; dan Komunitas Muslim Kota Long Xuyen. (Arianto)


Share:

Maroko Jadi Tuan Rumah TotalEnergies AFCON 2025 dan CAF TotalEnergies WAFCON 2024


Duta Nusantara Merdeka | Rabat 
Executive Committee of Confédération Africaine de Football (CAF), atau Komite Eksekutif Konfederasi Sepak Bola Afrika, mengumumkan tanggal kompetisi sepak bola paling populer dan kompetitif di Afrika, yakni CAF TotalEnergies Africa Cup of Nations (AFCON), yang akan berlangsung di Maroko. Bersamaan dengan pengumuman jadwal kompetisi AFCON Maroko 2025 itu, dijelaskan juga bahwa Maroko menjadi tuan rumah pelaksanaan CAF TotalEnergies Women’s Africa Cup of Nations (WAFCON) Maroko 2024.

Dalam pernyataannya yang dikeluarkan baru-baru ini, CAF menyampaikan terima kasih kepada Raja Maroko, King Mohamed VI, Fédération Royale Marocaine de Football (FRMF) atau Federasi Sepak Bola Kerajaan Maroko bersama Presiden-nya, Fouzi Lekjaa, Pemerintah, dan rakyat Maroko, yang menjadi tuan rumah CAF TotalEnergies AFCON Maroko 2025 dan CAF TotalEnergies WAFCON Maroko 2024.

Presiden CAF, Dr. Patrice Motsepe, mengatakan bahwa pihaknya yakin kegiatan kompetisi yang akan digelar di negara berjuluk Negeri Matahari Terbenam itu bakal berlangsung sangat sukses. “Saya yakin CAF TotalEnergies AFCON Maroko 2025 akan sangat sukses dan akan menjadi AFCON terbaik dalam sejarah kompetisi ini. Saya juga terkesan dengan pertumbuhan pesat Sepak Bola Wanita di Afrika dan saya berharap CAF TotalEnergies WAFCON Maroko 2024 akan sukses besar,” ujar Motsepe optimis.

Pengumuman tanggal CAF TotalEnergies AFCON Maroko 2025, lanjutnya, memakan waktu lebih lama dari perkiraan. Hal ini disebabkan karena terdapat diskusi yang rumit dan terkadang menantang dengan berbagai pihak yang berkepentingan, mengingat banyaknya agenda kalender pertandingan internasional dan domestik.

CAF berkomitmen untuk melindungi dan memajukan kepentingan pemain Afrika, bermain di klub sepak bola di Eropa dan seluruh dunia. “CAF juga berkomitmen untuk membangun hubungan yang saling menguntungkan dengan European Club Association (ECA), Union of European Football Associations (UEFA), Konfederasi Sepak Bola lainnya, dan FIFA. Kami akan terus membuat kemajuan signifikan dalam mengembangkan dan memastikan bahwa Sepak Bola Afrika kompetitif secara global dan termasuk yang terbaik di Dunia,” tambah Presiden CAF, Patrice Motsepe.

Pada kesempatan yang sama, Presiden Fédération Royale Marocaine de Football, Mr Fouzi Lekjaa, mengatakan pihaknya bertekad untuk menyuguhkan pelayanan terbaik dalam event yang akan digelar di negaranya itu. “Kami berharap CAF TotalEnergies AFCON Maroko 2025 akan menjadi acara terbaik untuk menghormati Afrika dan Maroko akan menyuguhkan kondisi terbaik untuk menjadi tuan rumah bagi seluruh Afrika dan Dunia,” ungkap Lekjaa.

Dari informasi yang diterima redaksi media ini, belum diketahui secara persis dan detail jadwal pelaksanaan kedua kompetisi dimaksud. Redaksi akan melakukan pengkinian berita terkait segera setelah mendapatkan informasi terbarunya. (Arianto/Red)


Share:

COMPUTEX 2024 Taiwan, Delegasi APTIKNAS Sukses Jalankan Misi


Duta Nusantara Merdeka | Jakarta 
COMPUTEX 2024, pameran teknologi bergengsi yang digelar di Taipei, Taiwan, menjadi saksi atas semangat 40 pengusaha ICT Indonesia dari Asosiasi Pengusaha Teknologi Informasi dan Komunikasi Nasional (APTIKNAS) dalam merajut kolaborasi dan menggenggam masa depan teknologi. Ke 40 delegasi APTIKNAS sukses menjalankan misi dan telah Kembali ke tanah air. 

Kunjungan delegasi APTIKNAS pada 4-7 Juni 2024 lalu atas undangan TAITRA Jakarta di pameran COMPUTEX, Taipei, bukan sekadar perjalanan bisnis biasa, melainkan sebuah misi strategis untuk mempererat hubungan teknologi antara Indonesia dan Taiwan yang sudah terjalin selama lebih dari 10 tahun.

COMPUTEX 2024, yang dibuka oleh Presiden Republic of China (Taiwan), DR. Lai Ching-te, kini telah menjadi kiblat inovasi teknologi dunia. Di sinilah perangkat keras, perangkat lunak, dan tren teknologi terkini diperkenalkan kepada dunia. 

Salah satu Ketua Tim Delegasi APTIKNAS Hendri Andrigo yang hadir langsung pada pameran kali ini, sekembalinya dari Taiwan mengatakan, pameran COMPUTEX 2024 ini adalah kesempatan emas para pengsaha ICT Indoneesia menyaksikan langsung perkembangan teknologi mutakhir, terutama dalam ranah kecerdasan buatan (AI) yang menjadi primadona pameran ini. 

Hendri yang juga menjabat Ketua DPD APTIKNAS DKI Jakarta, mengatakan, dirinya sangat antusias menyambut COMPUTEX 2024. “Event ini selalu menjadi ajang yang sangat penting bagi industri teknologi global, dan tahun ini. Kami berharap dapat melihat lebih banyak inovasi dan kemajuan yang menginspirasi,” ujar Hendri kepada media ini melalui pesan tertulis pada Selasa (18/6/2024).  

Menurutnya, pameran COMPUTEX di Taiwan selalu menjadi tempat pertemuan para pemimpin industri, inovator, dan pengusaha teknologi dari seluruh dunia. Partisipasi delegasi APTIKNAS di COMPUTEX 2024, lanjut Hendri, memberikan kesempatan luar biasa kepada penngusaha TIK Indonesia untuk membangun kemitraan internasional, mengakses teknologi terbaru, dan menginspirasi perkembangan teknologi di Indonesia.

Sedangkan Andi Tanudiredja selaku Ketua Tim Delegasi APTIKNAS lainnya menyampaikan, “Indonesia, dengan ekonomi yang terus tumbuh dan pangsa pasar yang luas, memiliki potensi kolaborasi yang tak terhingga dengan Taiwan, salah satu raksasa teknologi dunia. Delegasi APTIKNAS hadir dengan tekad bulat untuk menggali peluang kerja sama, menemukan inovasi terbaru, dan memperdalam pemahaman tentang AI yang kian merasuk ke berbagai aspek kehidupan,” ungkap Andi yang menjabat sebagai Waketum DPP APTIKNAS untuk Kerjasama & Event Serta Hubungan Internasional.

Presentasi kunci pada event COMPUTEX 2024 ini adalah tokoh-tokoh industri ternama seperti Jensen Huang dari Nvidia dan Lisa Su dari AMD yang menjadi sorotan utama, dengan pemaparan lugas mengenai wawasan berharga masa depan AI.

Pada kegiatan tersebut hadir pula Fanky Christian yang turut menjadi salah Ketua Tim Delegasi APTIKNAS, “Partisipasi delegasi APTIKNAS pada pameran COMPUTEX 2024 di Taiwan sangatlah aktif. Delegasi APTIKNAS berbagi tugas agar dapat menghadiri seluruh sesi seminar, konferensi, dan diskusi panel, untuk menyerap ilmu dari para ahli dan praktisi teknologi kelas dunia. Sesi keynote oleh Jensen Huang dan Lisa Su menjadi primadona, karena memberikan gambaran jelas tentang arah perkembangan AI dan komputasi grafis,” tutur Fanky yang menjabat sebagai Sekjen DPP APTIKNAS. 

Pada kesempatan terpisah di Jakarta, Ketua Umum APTIKNAS Ir. Soegiharto Santoso, SH yang juga berprofesi sebagai wartawan menyambut baik laporan tim delegasi APTIKNAS sekembali dari Taiwan. Menurutnya, kehadiran tim delegasi APTIKNAS pada pameran COMPUTEX 2024 di Taiwan ini merupakan langkah nyata bahwa pelaku usaha ICT Indonesia tetap mengikuti perkembangan teknologi di kancah internasional. 

“Makanya delegasi APTIKNAS juga aktif membangun networking dan menjalin kerjasama bisnis dengan perwakilan perusahaan-perusahaan Taiwan, sekaligus membuka pintu bagi potensi kerja sama dan investasi di sektor TIK masuk Indonesia,” terang Soegiharto kepada wartawan di Bencoolen Coffee Kelapa Gading, Jakarta pada Selasa (18/6/2024) saat memberikan keterangan pers mengenai delegasi APTIKNAS pada ajang COMPUTEX 2024 di Taiwan.

Kunjungan ini tim Delegasi APTIKNAS kali ini ke Taiwan bukan sekadar tentang bisnis, melainkan tentang membangun jembatan kokoh antara Indonesia dan Taiwan di bidang teknologi yang sudah terbangun selama ini. 

“Dengan pemahaman yang lebih mendalam tentang perkembangan teknologi terkini dan kolaborasi yang erat antara kedua negara, diharapkan akan tercipta sinergi yang mampu mendorong pertumbuhan ekonomi dan inovasi di kawasan ini. COMPUTEX 2024 menjadi saksi atas semangat delegasi APTIKNAS dalam merajut masa depan teknologi yang lebih cerah, baik bagi Indonesia maupun Taiwan,” pungkas Hoky sapaan akrab Ketum APTIKNAS yang saat ini dipercaya menduduki jabatan Sekjen PERATIN (Perhimpunan Advokat Teknologi Informasi Indonesia). (Arianto)



Share:

Menteri Basuki Bahas Potensi Kerja Sama Energi Terbarukan dengan Tajikistan


Duta Nusantara Merdeka | Dushanbe  
Di sela-sela kunjungan kerjanya untuk menghadiri The 3rd Dushanbe Water Action Decade Conference di Republik Tajikistan, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono melakukan pertemuan bilateral dengan Menteri Sumber Daya Air dan Energi Republik Tajikistan Daler Jum’a Shofaqir pada Selasa (11/6/2024).

“Terima kasih banyak atas partisipasi delegasi Tajikistan pada World Water Forum ke-10 yang benar-benar menambahkan nilai besar untuk acara tersebut. Saya percaya negara kita memiliki visi yang sama untuk pengelolaan sumber daya air yang efisien dan terintegrasi,” kata Menteri Basuki. 

Menteri Basuki mengapresiasi pengembangan pembangkit listrik tenaga air atau hydropower yang telah dilakukan Tajikistan. Pembangkit Listrik Tenaga Air Nurek dengan kapasitas lebih dari 3.000 MW mampu menghasilkan sekitar 50 persen dari total kebutuhan energi tahunan di Tajikistan. 

“Indonesia berkomitmen meraih net zero carbon dengan menerapkan transisi sumber energi terbarukan, salah satunya melalui pembangun bendungan tenaga air. Hingga tahun 2024, Indonesia telah membangun sekitar 248 bendungan. 187 bendungan telah dibangun sebelum 2015 dan 61 bendungan dibangun pada periode 2015-2024,” katanya. 

Menurut RUPTL 2021-2030, tenaga air di Indonesia berpotensi naik hingga 16.027 MW. 43 dari 61 bendungan yang dibangun pada 2015-2024 memiliki potensi listrik tenaga air sebesar 255,15 MW. Di antara 248 bendungan, 246 bendungan juga memiliki potensi untuk pembangkit listrik tenaga surya terapung atau floating photovoltaic (FPV) hingga 13.575 MW. 

“Kami ingin memperkuat kerja sama antara Indonesia dan Tajikistan pada potensi energi terbarukan melalui pemanfaatan FVP. Misalnya melalui penelitian tentang dampak lingkungan dari fasilitas FPV, pengembangan standar dan pedoman untuk mengelola risiko dalam pemasangan FPV, serta regulasi dan kebijakan yang lebih baik untuk memfasilitasi pengembangan proyek FPV,” ujarnya.

Pada kesempatan ini, Menteri Sumber Daya Air dan Energi Republik Tajikistan Daler Jum’a Shofaqir menyampaikan apresiasi atas kesuksesan Indonesia sebagai tuan rumah World Water Forum ke-10 dan berharap Indonesia dapat terus memperkuat isu air di tingkat global. 

"Kami mengajak Indonesia untuk ikut terlibat dalam kemitraan untuk memperkuat posisi air dalam agenda global yang sedang dikembangkan Tajikistan bersama Belanda, Senegal dan Uni Emirat Arab. Kami harap Bapak Basuki dan Indonesia dapat melanjutkan kepemimpinan dalam mencapai resolusi serta terlibat dalam dialog interaktif,” katanya.

Turut hadir mendampingi Menteri Basuki, Duta Besar LBBP RI untuk Republik Kazakhstan dan Republik Tajikistan Fadjroel Rachman, Direktur Jenderal Sumber Daya Air Bob Arthur Lombogia, dan Sekretaris Ditjen Bina Konstruksi Dewi Chomistriana. (Arianto)


Share:

Dihadiri Menpora, Perayaan Hari Afrika 2024 Berlangsung Meriah


Duta Nusantara Merdeka | Jakarta 
Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Ario Bimo Nandito Ariotedjo, menghadiri Perayaan Hari Afrika (Africa Day) tahun 2024. Acara yang berlangsung di Ballroom Hotel Borobudur, Jakarta Pusat, pada Jumat, 31 Mei 2024, itu berlangsung sangat meriah. Tidak kurang dari 1000 undangan menghadiri acara yang dimulai pada pukul 19.00 WIB ini.

Menpora Ariotedjo hadir pada acara yang diikuti para duta besar negara-negara Afrika untuk Indonesia itu dalam kapasitas mewaliki Pemerintah Republik Indonesia. Selain Menpora, hadir juga Wakil Ketua MPR RI, Muhammad Hidayat Nur Wahid, dan Wakil Ketua DPD RI, Sultan Bachtiar Najamudin.

Puluhan duta besar dan perwakilan kedubes negara sahabat non-Afrika juga terlihat hadir dalam acara yang dikemas dengan suasana santai dan penuh persahabatan itu. Mereka antara lain Duta Besar Kesultanan Oman, H.E. Mohamad Ahmed Salim Al-Shanfari; Wakil Duta Besar Rusia, H.E. Veronika Novoseltseva; Sekretaris Pertama Kedubes Ukraina, H.E. Svitlana Bondarenko; dan Duta Besar Palestina, H.E. Zuhair S.M. Alshun.

Duta Besar Kerajaan Maroko, H.E. Ouadia Benabdellah, yang merupakan Ketua Persatuan Diplomat Negara-negara Afrika, menjadi tuan rumah dalam perhelatan tahunan tersebut. Dalam sambutannya, Dubes Ouadia Benabdellah menyampaikan sangat berterima kasih, tidak hanya atas kehadiran para undangan, tapi juga atas dukungan semua pihak dalam memperkokoh persatuan dan kerjasama antara negara-negara Afrika serta hubungan yang harmonis negara-negara tersebut dengan Indonesia.

Sementara itu, Menpora Ariotedjo menyatakan bahwa Pemerintah Indonesia sangat mendukung berbagai program kerjasama yang sudah terbina dan akan dilaksanakan oleh negara-negara di Benua Afrika ini dengan Indonesia. Berbagai kerjasama tersebut patut diapresiasi dan akan ditingkatkan di masa mendatang, baik dalam hal perluasan bidang kerjasama maupun volume yang signifikan.

Usai penyampaian pidato Ariotedjo, acara yang diawali dengan mendengarkan lagu mars Persaudaraan Afrika dan lagu kebangsaan Indonesia Raya itu, dilanjutkan dengan pemotongan kue Africa Day dan foto bersama para duta besar negara-negara Afrika. Ratusan wartawan dan pewarta serta para undangan antusias mengabadikan momen istimewa tersebut.

Acara ini kemudian ditutup dengan resepsi makan malam bersama dan penyajian berbagai atraksi hiburan, berupa tari-tarian, musik dan lagu. Berbagai menu tradisional dari berbagai negara Afrika disajikan dalam event itu, seperti Couscous dari Maroko, Shakshouka dari Libya, dan Sadza dari Zimbabwe.

Di luar Ballroom tempat acara, dipamerkan berbagai produk kerajinan dan hasil karya serta benda-benda khas dari masing-masing negara Afrika. Selain itu, berbagai poster, buku, banner, dan bermacam media informasi dipajang di setiap stand masing-masing negara untuk dilihat dan dinikmati para pengunjung. Di stand Kedubes Maroko misalnya, selain memajang foto Raja Maroko, H.H. King Muhammad VI, juga dipamerkan belasan exemplar buku berjudul “Indonesia-Maroko: Lebih dari Sekadar Persahabatan” hasil kerjasama Persatuan Pewarta Warga Indonesia (PPWI) dengan Kedutaan Besar Maroko belasan tahun lalu.

Di antara undangan yang hadir dari kalangan umum, terlihat antara lain Sultan Sepuh Aloeda II Keraton Kasepuhan Cirebon, Y.M. R. H. Rahadjo Djali bersama istri; Staf Ahli Ketua Umum Partai Hanura, Eduardus Lemanto, yang mewakili Ketum Hanura, Y.M. Oesman Sapta Oedang; dan Ketua Umum PPWI, Wilson Lalengke, bersama istri. Acara yang dipercayakan penyelenggaraannya kepada Ambassador Indonesia, H.E. Nico Barito, ini berlangsung sukses dan aman dari awal hingga akhir acara. (Ari)


Share:

Jemaah Haji Kloter Pertama Tiba di Madinah


Duta Nusantara Merdeka | Jakarta 
Jemaah haji kloter pertama dari embarkasi Jakarta Pondok Gede (JKG 01), yang menggunakan pesawat Garuda Indonesia nomor penerbangan 7301, tiba di Bandara Amir Muhammad bin Abdul Aziz (AMAA), Madinah, Arab Saudi, Minggu (12/5) pukul 08.00 waktu Arab Saudi (WAS). 

Jemaah masuk Arab Saudi menggunakan jalur cepat atau fast track, yakni jalur untuk memudahkan proses kedatangan jemaah karena proses imigrasi telah selesai di bandara keberangkatan. 

Setelah turun dari pesawat, jemaah langsung menuju bus yang telah disediakan untuk mengantar ke penginapan. 

Jemaah haji yang tiba berjumlah 385 orang dan didampingi oleh 8 petugas, dengan rincian 139 jemaah haji berusia >60 tahun dan 246 jemaah haji berusia berusia <60 tahun. Selain itu, sebanyak 12 jemaah haji membutuhkan kursi roda.

Adapun, Layanan Fast Track atau disebut Makkah Route ini digunakan untuk kedatangan jemaah calon haji Indonesia yang terbang dari Bandara Soekarno Hatta Jakarta (embarkasi JKG), Bandara Juanda Surabaya (embarkasi SUB), dan Bandara Adi Sumarmo Solo (embarkasi SOC). 

Kedatangan jemaah haji JKG 01 disambut oleh Duta Besar RI Luar Biasa dan Berkuasa Penuh (LBBP) untuk Kerajaan Arab Saudi Abdul Aziz Ahmad didampingi oleh Konsulat Jenderal (Konjen) RI di Jeddah Yusron Bahauddin Ambary, Konsul Haji KJRI Jeddah Nasrullah Jasam, Kepala Daerah Kerja (Daker) Bandara Abdillah M Tohir, dan Kepala Bidang Kesehatan dr. Indro Murwoko. 

Kondisi jemaah haji kloter JKG 01 dilaporkan berada dalam keadaan baik. Kendati demikian, tim kesehatan yang berada di bandara tetap dalam kondisi siaga untuk memberikan pelayanan kesehatan apabila ada jemaah yang membutuhkan.

Kepala Bidang Kesehatan PPIH Arab Saudi Tahun 2024 dr. Indro Moerwoko berpesan kepada para jemaah saat pertama kali mendarat untuk beradaptasi dengan kondisi dan lingkungan di Arab Saudi yang sangat berbeda dengan di Indonesia. 

Para jemaah haji juga harus mulai menata kondisi kesehatan setelah perjalanan yang panjang dengan cara istirahat cukup dan tidak memaksakan untuk beribadah jika kondisi tubuh tidak kurang fit.

“Jemaah haji harus sudah mulai diedukasi oleh PPIH terkait masalah kesehatan agar tidak memaksakan diri untuk melakukan aktivitas ibadah,” kata dokter Indro. 

Berita ini disiarkan oleh Biro Komunikasi dan Pelayanan Publik, Kementerian Kesehatan RI. Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi nomor hotline Halo Kemenkes melalui nomor hotline 1500-567, SMS 081281562620 dan alamat email kontak@kemkes.go.id (Ari).



Share:

Himbauan Penting Untuk WNI di Kawasan Timur Tengah


Duta Nusantara Merdeka | Jakarta 
Memperhatikan perkembangan situasi politik dan keamanan di kawasan Timur Tengah, Kemlu mengimbau agar WNI di wilayah Iran, Israel dan Palestina untuk meningkatkan kewaspadaan dan mengantisipasi terjadinya eskalasi keamanan. 

Bagi WNI yang belum melakukan lapor diri, agar segera menghubungi Perwakilan RI terdekat atau melakukan lapor diri secara online di peduliwni.kemlu.go.id.

Bagi WNI yang memiliki rencana untuk melakukan perjalanan ke Israel atau Iran, sekiranya tidak mendesak, diimbau untuk menunda perjalanan.

Jika menghadapi situasi darurat agar segera menghubungi nomor hotline Perwakilan RI terdekat.

Hotline KBRI Tehran: +989024668889
Hotline KBRI Amman: +962779150407
Hotline KBRI Kairo: +201022229989
[Arianto] 



Share:

Dihadiri PPWI dan Perwakilan Kedubes, Peletakan Bunga di Monumen Gagarin Berlangsung Hikmat


Duta Nusantara Merdeka | Jakarta 
Ketua DPC PPWI Karawang, Dede Nurcahya, berkesempatan menghadiri upacara peletakan karangan bunga di Monumen Yuri Alekseyevich Gagarin, Jumat, 12 April 2024. PPWI Karawang hadir dalam acara ini mewakili Pengurus PPWI Nasional yang diundang khusus oleh Kedutaan Besar Rusia di Jakarta.

Selain Dede Nurcahya, hadir juga Sekretaris DPC PPWI Karawang, Neneng JK, dan beberapa anggotanya. Sementara dari pihak Kedutaan Besar Rusia hadir Kepala Delegasi Veronika Novoseltseva; The Charger d'Affaires of Russian Federation to Republic of Indonesia; Anak-anak dari sekolah Kedutaan Besar Rusia dan masyarakat Rusia yang ada di Jakarta. Terlihat juga hadir perwakilan Kedubes Belarus, Kedubes Kazakhstan, jurnalis dan perwakilan organisasi Gagarin Regiment.

Acara yang dipusatkan di Monumen Kosmonot Gagarin di Mataram City Park, Jakarta Selatan, ini dimulai pukul 09.50 wib. Upacara berlangsung syahdu, hikmat, dan lancar.

Dalam sambutannya, perwakilan Kedubes Rusia menyampaikan bahwa peletakan bunga pada Monumen Yuri Alekseyevich Gagarin dilaksanakan dalam rangka Perayaan Hari Kosmonotika. Sebagaimana diketahui PBB telah mencanangkan Hari Internasional Penerbangan Luar Angkasa yang jatuh pada tanggal 12 April.

Yuri Alekseyevich Gagarin atau lebih familiar disapa Yuri Gagarin merupakan Kosmonot manusia pertama Uni Soviet dan di dunia yang dikirim ke luar angkasa. "Gagarin memberikan kontribusi besar terhadap perkembangan hubungan antar bangsa di awal 1960," jelas Madam Veronika Novoseltseva.

Presiden pertama RI, Ir. Soekarno, tambahnya, bertemu Yuri Gagarin dalam kunjungan resminya ke Moskow pada Juni 1961. Kemudian, kosmonot lainnya Andriyan Nikolayev, Valery Bykovsky, dan Valentina Tereshkova, melakukan kunjungan ke Indonesia pada tahun 1963 yang diterima langsung Presiden Soekarno.

"Oleh karena itu, dengan merayakan dan melestarikan kenangan mereka, hal ini sangatlah penting bagi perkembangan hubungan Indonesia dan Rusia saat ini," pungkas Madam Veronika Novoseltseva. (Ar/Red)


Share:

Doakan Korban Terorisme di Moscow, Sejumlah Komunitas Lakukan Hening Cipta di Kedubes Rusia


Duta Nusantara Merdeka | Jakarta 
Puluhan komunitas di Indonesia melakukan acara hening cipta dan doa bersama mengenang dan menghormati para korban serangan terorisme yang terjadi di Crocus City Hall, Moscow, Rusia, baru-baru ini. Upacara hening cipta yang juga dihadiri sejumlah perwakilan kedutaan besar negara sahabat di Jakarta itu dilaksanakan di halaman Kedutaan Besar Rusia, Jl. HR. Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat, 29 Maret 2024.

Deputy Chief of Mission yang menjabat sementara sebagai Dubes Rusia saat ini, YM. Madam Veronika Novoseltseva, mengatakan bahwa serangan teror yang terjadi di Balai Kota Crocus, dekat Ibu Kota Moskow, tidak bisa dimaafkan sama sekali. “Jadi, memang kejahatan ini tidak bisa dimaafkan sama sekali,” kata Madam Veronika Novoseltseva di sela-sela aksi solidaritas hening cipta tersebut.

Madam Veronika Novoseltseva juga menyampaikan bahwa saat ini Presiden Rusia, Vladimir Putin, telah menegaskan posisi mereka. Beberapa pelaku juga telah ditangkap dan proses investigasi tengah dilakukan pihaknya.

Namun, hingga saat ini dalang dari serangan teror tersebut belum diketahui dengan pasti. “Oleh karena itu, kami tegaskan bahwa Rusia akan mengusut dan terus mencari tahu hal tersebut hingga tuntas,” tambah Dubes Veronika Novoseltseva.

Sejauh ini, katanya, informasi belum komplit terkait dalang di balik tragedi ini. “Tetapi, pastilah kami akan mencari mereka yang merekayasa, yang mengorganisasikan, membiayai, dan mengirim para pembunuh tersebut," tegas Dubes Rusia yang fasih berbahasa Indonesia itu.

Selanjutnya, Veronika Novoseltseva mengatakan bahwa para pelaku serangan telah gagal mencapai tujuan mereka untuk membuat rakyat Rusia ketakutan. Sebaliknya, saat ini rakyat Rusia menjadi lebih solid dan memberikan dukungan lebih besar kepada Presiden Rusia Vladimir Putin.

“Jadi, efeknya justru terbalik. Semua sangat mengutuk aksi tersebut, dan semua bersatu padu untuk melawan mereka yang adalah menjadi musuh Rusia,” ucapnya di depan ratusan warga yang hadir di acara penyampaian belasungkawa tersebut.

Dukungan terhadap Rusia juga bahkan datang dari masyarakat dunia. “Kejadian ini juga menunjukkan bahwa semua orang di dunia, di bagian mana pun di bumi kita, mereka mengutuk dan berbelasungkawa. Mulai dari Eropa, Amerika, Afrika, negara-negara Asia, semua bersama kami," imbuh Veronika Novoseltseva.

Seperti diketahui bahwa pada Jumat berdarah, 22 Maret 2024 lalu, sejumlah orang bersenjata dan terlatih secara tiba-tiba mendatangi Gedung Crocus City Hall, dan menembaki warga yang saat itu sedang menonton konser di gedung tersebut. Penyerangan ini diyakini telah dipersiapkan matang dan sangat rapi, sehingga hampir tidak ada jejak dari para penyerang, yang langsung menghilang setelah melakukan ‘tugasnya’. Pihak berwenang Rusia mengkonfirmasi ada 143 orang tewas, dan lebih dari 360 lainnya luka-luka.

Pada akhir penyampaiannya, Dubes Veronika Novoseltseva menegaskan bahwa dalam kasus ini para pelaku tidak layak untuk dimaafkan. “Pemerintah Rusia mengutuk keras perbuatan keji dan pengecut tersebut," pungkas Madam Veronika Novoseltseva.

Sementara itu, Ketua Umum Persatuan Pewarta Warga Indonesia (Ketum PPWI), Wilson Lalengke, yang sebelumnya melakukan courtesy visit ke Kedutaan Besar Rusia menegaskan bahwa pihaknya ikut berduka cita dan menyampaikan belasungkawa yang mendalam atas tragedi kemanusiaan itu. Tokoh pers nasional itu mengutuk keras tindakan penyerangan brutal yang dilakukan oleh pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab.

“Atas nama Persatuan Pewarta Warga Indonesia, baik yang ada di dalam negeri maupun di manca negara, saya menyampaikan simpati, duka cita yang mendalam, dan turut berbelasungkawa atas tragedi kemanusiaan yang terjadi di Moscow beberapa waktu lalu. Kita mengutuk keras tindakan brutal dan tidak berperikemanusiaan yang dilakukan oleh pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab. PPWI berdiri bersama masyarakat Rusia dalam menyikapi kejadian memilukan ini,” ungkap Wilson Lalengke kepada Dubes Rusia, Madam Veronika Novoseltseva, Rabu, 27 Maret 2024. (Ar/Red)


Share:

Maulana Ahzarafie Apriyuda Launches Novel "Equinox"


Duta Nusantara Merdeka | Jakarta 
Coinciding with the current "EQUINOX" phenomenon occurring in Indonesia, Malaysia, Singapore where temperatures are expected to increase by 40°C for the next 2 weeks. A high school student, as well as a passionate young writer, and also the 1st winner of the Japanese language competition in Sejadobetak and Banten, representing Al-Azhar BSD School, Maulana Ahzarafie Apriyuda launched his first novel entitled "EQUINOX" in Jakarta, Thursday (03/21/2024). 

The novel "EQUINOX" by Maulana, who once represented Indonesia at the Asia Youth International Model United Nations, is written in 3 languages, Indonesian, English and Japanese. The novel "EQUINOX" is not just an ordinary work, but a real proof of the author's dedication and creativity in exploring a compelling story.
 
The novel "EQUINOX" presents a story that captivates the reader's imagination. In this story, Maulana invites readers to explore the passages to an imaginative dimension full of mystery and magic. From a floating island inhabited by primitive humans with magical skills, to a modern city that relies on steam power, and a kingdom surrounded by high walls, they all exist in the same dimension.


In this epic journey of adventure, readers will follow Slava, a teenager thrown into a strange dimension with all the surprises that come his way. This story is not only entertaining, but also awakens the imagination and challenges readers to continue exploring the fantasy world presented by Maulana.

At the novel launch event, Maulana's mother, Devi E.R. S.E., MB. Ph.D., as CEO of SHI Group, also congratulated Maulana on his success in creating extraordinary works. She hopes that this novel can be an inspiration for Indonesia's young generation to continue their enthusiasm for work.


Asma Nadia, a well-known writer and film producer, also appreciated Maulana's work. For him, reading the novel "Equinox New Down" feels like entering another world full of captivating story details. Each chapter in this novel is praised for the author's ability to describe a complex fantasy world but still interesting to follow.

Not to be left behind, Yurizal Santoso, General Manager of Litera Mediatama, also praised Maulana's debut work. For him, this novel is a fantasy journey at its best. He enjoyed every chapter that was filled with surprises, and appreciated the author's imagination that flowed and made every scene more exciting.


Positive feedback also came from Farsha Bila, a well-known novelist, who felt that reading "EQUINOX New Down" was like a journey into an interesting and entertaining fairy tale.

With the various praise and appreciation received, there is no doubt that the novel "EQUINOX New Down" is a work that deserves a thumbs up. Maulana Ahzarafie Apriyuda has succeeded in creating a work that captivates readers from all walks of life, and inspires other young writers to continue working and exploring unexplored fantasy worlds.

Reporter Lakalim Adalin
Editor Arianto 



Share:

Atas Instruksi Raja Maroko, Badan Asharif Bayt Mal Al-Quds Luncurkan Operasi Kemanusiaan di Yerusalem selama Ramadhan


Duta Nusantara Merdeka | Yerusalem 
Atas instruksi Raja Maroko, Yang Mulia Raja Muhammad VI yang merupakan Ketua Komite Al-Quds, Badan Asharif Bayt Mal Al-Quds melaksanakan operasi bantuan kemanusiaan, pada Kamis (14 Maret 2024) di Kota Suci Yerusalem. Kegiatan tersebut dilaksanakan di lapangan terbuka Rumah Sakit Augusta Victoria (Al Mutlaa), dengan dihadiri oleh direktur yang membawahi pengelolaan institusi tersebut, Mohamed Salem Echarkaoui. Hadir dalam acara ini beberapa tokoh agama, tokoh Al-Quds (Yerusalem – red), dan perwakilan lembaga sosial.

Badan Al-Quds Bayt Mal menyatakan, dalam sebuah pernyataan, bahwa operasi ini adalah bagian dari perhatian tinggi yang terus diberikan oleh Yang Mulia Raja Mohammed VI kepada kota Al-Quds dan penduduknya. Melalui peran yang dimainkan oleh badan tersebut, di bawah pengawasan langsung Raja Maroko, selama lebih dari seperempat abad mereka telah berkontribusi terhadap perbaikan situasi sosial-ekonomi penduduk Al-Quds dan dukungan terhadap institusi kota.

Bantuan kemanusiaan ini berupa pembagian 2.000 keranjang pangan untuk 2.000 keluarga yang membutuhkan, termasuk 22 produk sembako. Bantuan tersebut ada yang diperuntukkan bagi anak-anak dan ada pula yang diperuntukkan bagi masyarakat yang ikut berpuasa.

Termasuk juga pendistribusian 1.000 porsi pangan setiap harinya yang membantu memenuhi sebagian besar kebutuhan pangan penerima manfaat di bulan penuh berkah ini. Bantuan diberikan terutama kepada mereka yang terdaftar dalam daftar asosiasi mitra dan yang dirawat di rumah sakit atau tinggal di tempat penampungan.

Badan tersebut telah mempertimbangkan, dalam mengelola operasi distribusi bantuan pangan, beberapa peraturan khusus serta jadwal yang ditentukan dengan mempertimbangkan situasi di Al-Quds. Badan ini juga menerapkan kepatuhan ketat terhadap kondisi keamanan dan kebersihan produk.

Penerima bantuan sembako tersebar di berbagai lingkungan Al-Quds, seperti al-Balda al-Qadima, Silwan, Syekh Jarrah, kubu Shu'fat, ath-Thori, Al-Isawiya, kubu Qalandia, dan Al-Ram. (PERSISMA/Red)
Share:

Atas Perintah Raja, Bantuan Kemanusiaan Maroko untuk Penduduk Gaza dan Al Quds Dikerahkan


Duta Nusantara Merdeka | Rabat 
Raja Maroko, Yang Mulia King Mohammed VI, yang merupakan Ketua Komite Al Quds, telah memberikan Instruksi Tertinggi untuk mengerahkan operasi bantuan pangan kemanusiaan bagi penduduk Palestina di Gaza dan Kota Suci Al Quds. Demikian pernyataan dari Kementerian Luar Negeri, Kerjasama Afrika dan Ekspatriat Maroko.

Bantuan ini diberikan, yang bertepatan dengan datangnya bulan suci Ramadhan, bertujuan untuk meringankan penderitaan masyarakat Palestina, terutama kelompok yang paling rentan. Bantuan yang disalurkan atas perintah Raja Maroko untuk penduduk Gaza terdiri dari 40 ton bahan pangan, termasuk bahan makanan pokok.
 
Selain bantuan dari Pemerintah, yang disalurkan melalui Yayasan Solidaritas King Mohammed V, Raja Maroko juga telah memberikan bantuan dari dana pribadi serta dari penguasa. Sebagian besar bantuan yang dikirimkan, diberikan kepada bayi dan anak-anak. Demikian disampaikan dalam pernyataan resmi Otoritas Maroko.

Kementerian tersebut menekankan bahwa sejak pecahnya konflik bersenjata lebih dari lima bulan lalu, Maroko adalah negara pertama yang mengirimkan, melalui jalur darat, bantuan kemanusiaan yang disalurkan langsung ke masyarakat penerima.

Selain itu, Yang Mulia Raja Mohammed VI, juga telah memberikan Instruksi Tingginya kepada Badan Bayt Mal Al Quds untuk memberikan bantuan kemanusiaan kepada penduduk Kota Suci ini. Tidak kurang dari 2.000 keranjang makanan untuk 2.000 keluarga Al Quds akan didistribusikan dan 1.000 makanan akan disajikan setiap hari untuk warga Palestina di Kota tersebut. Bantuan tersebut juga menyediakan ruang koordinasi darurat di Rumah Sakit Yerusalem.

Operasi kemanusiaan skala besar untuk penduduk Palestina ini menegaskan komitmen dan kepedulian Yang Mulia Raja Mohammed VI, untuk perjuangan Palestina. Demikian kesimpulan pernyataan tersebut. (PERSISMA/Red)


Share:

Ketum APTIKNAS: Solartech Indonesia 2024 Pameran B2B International terbesar se-Asia Tenggara


Duta Nusantara Merdeka | Jakarta 
Busworld Southeast Asia 2024, pameran bis terbesar di dunia yang akan berlangsung pada tanggal 15-17 Mei 2024 di JI Expo Kemayoran - Jakarta, siap menyuguhkan berbagai hal menarik dan informatif bagi para penggemar dan pelaku industri bis. Pameran ini merupakan pameran B2B (business to business) yang menghadirkan banyak top bus manufaktur, karoseri, coach, dan komponen pendukungnya dari dalam dan luar negeri.

"Pameran ini juga akan diselenggarakan bersamaan dengan pameran INAPA, pameran spare parts otomotif terbesar di Asia Tenggara, yang akan menampilkan lebih dari 1300 perusahaan dari 50 negara. Selain itu, pameran ini juga akan diisi dengan berbagai program unggulan, seperti Busworld Conference 2024, Company Pitch Program, dan peluncuran produk terbaru dari para peserta pameran," kata Presiden Direktur Global Expo Management (GEM Indonesia), Baki Lee saat konferensi pers, di Jakarta (7/03/2024).

Selain itu, ujar Baki, Busworld Conference 2024 akan mengundang para ahli transportasi khususnya bis dari beberapa negara di Asia Tenggara, seperti Singapura, Malaysia, Vietnam, Filipina, dan Bangkok, untuk berbagi informasi, pengetahuan, teknologi, dan jaringan tentang industri bis. Salah satu topik yang akan dibahas adalah bis listrik atau E-bus, yang merupakan tren masa depan untuk transportasi ramah lingkungan.

Company Pitch Program adalah terobosan terbaru dari Busworld Southeast Asia yang akan mempertemukan supplier pendukung komponen bis dengan manufaktur, bodybuilder, dan pemangku kebijakan. Program ini bertujuan untuk memfasilitasi kerjasama bisnis dan meningkatkan kualitas industri bis di Indonesia dan Asia Tenggara.

Disisi lain, Para peserta pameran juga akan meluncurkan produk terbaru mereka, baik bis listrik, bis premium, bis pariwisata, maupun bis lainnya. Beberapa produk yang akan ditampilkan antara lain adalah bis listrik dari PT Mobil Anak Bangsa (MAB), bis premium dari PT Laksana, bis pariwisata dari PT Adi Putro, dan bis lainnya dari PT New Armada, PT Nusantara Gemilang, PT Restu Ibu, dan PT Tentrem.

Pameran ini diprediksikan akan dihadiri lebih dari 20.000 pengunjung baik dalam maupun luar negeri dari berbagai latar belakang, seperti operator bis, agen perjalanan, pusat rental kendaraan, pembeli bis, komponen, dan perusahaan-perusahaan yang membutuhkan armada bis. Pameran ini juga akan memberikan kesempatan bagi pengunjung untuk melihat langsung, mencoba, dan membandingkan berbagai produk dan layanan yang ditawarkan oleh para peserta pameran.

Sementara itu, Ketua Umum Pengurus Pusat Asosiasi Karoseri Indonesia (ASKARINDO) Jimmy Tenacious mengatakan, pameran ini sangat penting bagi industri bis di Indonesia, karena dapat meningkatkan kinerja dan daya saing industri bis di pasar domestik maupun internasional. Ia juga mengatakan bahwa pasar bis di Indonesia terus bertumbuh seiring dengan pertambahan populasi dan pembangunan infrastruktur jalan.

"Busworld Southeast Asia 2024 adalah pameran yang wajib dikunjungi oleh siapa saja yang berkepentingan dengan industri bis, baik sebagai produsen, konsumen, maupun pengamat. Pameran ini akan memberikan gambaran lengkap dan terkini tentang perkembangan industri bis di dunia, khususnya di Asia Tenggara. Pameran ini juga akan menjadi ajang untuk berinteraksi, berdiskusi, dan berkolaborasi dengan para pelaku industri bis dari berbagai negara," ujar Jimmy.

Reporter: Lakalim Adalin
Editor: Arianto


Share:

Desak Israel Mundur dari Gaza, IMO-Indonesia Apresiasi Sikap Tegas Menlu Retno


Duta Nusantara Merdeka | Jakarta 
Ketua umum Ikatan Media Online (IMO) Indonesia Yakub F Ismail mengapresiasi sikap Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno Marsudi yang mendesak tentara Israel keluar dari wilayah Gaza, Palestina.

"Langkah tegas Bu Menlu meminta pihak Israel angkat kaki dari Gaza merupakan sebuah sikap kesatria yang patut diapresiasi," kata Yakub di Jakarta, Minggu (25/2/24).

Yakub menilai, apa yang ditunjukkan pemerintah Israel belakangan ini telah mencoreng wajah perdamaian dunia.

"Sehingga, tidak ada alasan apapun untuk membenarkan aksi tidak manusiawi yang dipertontonkan Israel kepada dunia akhir-akhir ini," ujarnya.

Yakub berharap sikap Retno Marsudi itu mampu menggerakkan hati seluruh masyarakat di dunia, khususnya para petinggi negara di dunia untuk mengambil tindakan yang sama dalam mengutuk aksis militerisme Israel di Palestina.

"Dunia pantas mengutuk aksi tidak terpuji yang dilakukan Israel di Palestina yang membuat ribuan bahkan jutaan nyawa melayang," ucapnya.

Sebelumnya, Menlu RI Retno Marsudi secara tegas mengatakan Israel harus segera mundur dari Gaza tanpa syarat sebagai konsekuensi dari pendudukan ilegal. Pernyataan itu disampaikan di hadapan Mahkamah Internasional (ICJ), di Den Haag Belanda, Jumat (23/2/2024).  

Menlu RI menyampaikan argumennya sebagai masukan, untuk memperkuat Advisory Opinion oleh Mahkamah Internasional.

Retno menegaskan harus menghentikan secara total, tanpa syarat dan segera semua tindakan dan kebijakannya yang melanggar hukum di wilayah Palestina yang diduduki. Kehadiran pasukan Israel yang terus berlanjut di Tepi Barat dan Gaza, mustahil untuk melihat kepatuhan Israel terhadap kewajibannya. Menurutnya sangat penting bagi Israel untuk menarik mundur pasukannya.

"Mengingat sifat ilegal dari pendudukan tersebut, penarikan pasukan Israel tidak boleh dilakukan dengan prasyarat atau tunduk pada negosiasi apapun. Mereka harus mundur sekarang! Saya ulangi, mereka harus mundur sekarang juga!" katanya kepada awak media dari Den Haag, Jumat (23/2). (Ar)


Share:

Nuriah Jurian Arga Raih Juara 3 MTQ Internasional di Iran


Duta Nusantara Merdeka | Jakarta 
Indonesia kembali menorehkan prestasi di dunia Tilawah Qur’an Internasional. Nuriah Jurian Arga, asal Kalimantan Selatan, meraih peringkat ketiga di ajang Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Internasional ke-40 yang digelar pada 15 - 21 Februari 2024, di Teheran, Iran.

Kasubdit Lembaga Tilawah dan Musabaqah Al-Qur'an dan Al-Hadits, Rijal Ahmad Rangkuty bersyukur atas torehan prestasi Nuriah Jurian Arga. Apalagi, MTQ Internasional ke-40 di Teheran merupakan gelaran yang sangat bergengsi.

“Direktorat Penerangan Agama Islam menyambut dengan bahagia, bangga atas prestasi yang diraih anak kita, Nuriah pada MTQ Internasional ke-40 di Iran. Ini adalah kabar yang menggembirakan bagi kita, karena kita tahu MTQ Internasional di Iran adalah gelaran yang sangat kompetitif dan sudah berjalan cukup lama,” ujar Rijal di Jakarta, Sabtu (24/2/2024).

Rijal mengatakan, untuk sampai ke negeri para mullah, Nuriah harus melalui sejumlah tahapan, mulai babak penyisihan secara daring pada September dan Desember 2023, hingga fase final yang digelar secara luring di Teheran.

Lebih lanjut, Rijal mengungkapkan, Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Nasional memiliki penilaian dengan melihat siapa kompetitor dan kecenderungan penilaian. Menurutnya, Nuriah memiliki kriteria dan standardisasi tersebut. Selain itu, Nuriah juga pernah menjuarai ajang MTQ Nasional 2022.

“Nuriah ini memiliki dua hal. Dia juara MTQ Nasional di Kalsel, juga memiliki kriteria dengan standardisasi yang tinggi,” ucap Rijal.

Rijal berharap, prestasi Nuriah dapat memacu anak bangsa lainnya untuk meraih prestasi di bidang Tilawatil Qur’an. Ia juga berharap, prestasi tersebut dapat dipertahankan, bahkan bisa ditingkatkan dengan mencetak para hafiz hafizah lainnya di kancah Internasional.

“Kita berharap, ke depan, anak-anak bangsa ini bisa termotivasi menggapai prestasi yang lebih dari saat ini. Kita berharap akan hadir juara-juara baru yang berasal dari penyelenggaran MTQ di Indonesia,” tutur Rijal.

Dalam perhelatan MTQ Internasional ke-40 di Teheran Iran, Indonesia juga mengirimkan perwakilan untuk cabang tilawah putra, Khadar Raswadi Rasyid, utusan LPTQ DKI Jakarta. (Arianto)


Share:

PT Sterilyn Halal Internasional Ekspor Zepa Livestock ke Malaysia dan Afrika


Duta Nusantara Merdeka | Kuala Lumpur 
PT Sterilyn Halal Internasional, perusahaan multinasional yang bergerak pada bidang manufaktur produk kesehatan untuk manusia dan obat hewan, serta produk pertanian, perikanan, pertenakan dan bioteknologi, melakukan ekspansi bisnis internasionalnya melalui kerjasama strategis dengan Bio-Angle Vacs Sdn Bhd (BAV), perusahaan swasta Malaysia yang berfokus pada pengembangan manufaktur, dan distribusi produk berbasis bioteknologi, farmasi hewan, dan suplemen kesehatan.

Kerja sama ini memungkinkan PT Sterilyn Halal Internasional untuk mengekspor produk Zepa Livestock ke pasar Malaysia, Uganda, dan Kenya, serta mengambil langkah pasti dalam memanfaatkan potensi pasar produk livestock yang signifikan di negara-negara tersebut.

Dalam acara penandatanganan di kantor Bio-Angle Vacs Sdn Bhd (BAV) di Kuala Lumpur, Malaysia, Direktur PT Sterilyn Halal Internasional, Ibu Devi Erna Rachamawati SE, MBA., Ph. D, bersama Noor Shazreena Ishak selaku Direktur dari Bio-Angle Vacs Sdn Bhd (BAV), menyatakan komitmen mereka untuk meningkatkan kesehatan hewan ternak melalui produk-produk kesehatan yang halal. 

Dengan adanya kerja sama ini, diharapkan tidak hanya memberikan manfaat dalam peningkatan kualitas produk dan pemenuhan standar halal serta lingkungan, tetapi juga memberikan dampak positif pada pengembangan sektor peternakan di Indonesia, Malaysia, Uganda dan Kenya. 

Menurut Annual Economic Statistics (AES, Sektor Pertanian Malaysia, terjadi pertumbuhan yang luar biasa selama beberapa tahun terakhir, dengan nilai pasar meningkat dari RM82,2 miliar pada tahun 2020 menjadi RM101,3 miliar pada tahun 2021. Khususnya, sektor pangan memberikan kontribusi sebesar RM18,7 miliar dari total tersebut. 


Namun, pertumbuhan ini juga diiringi dengan dampak negatif dengan munculnya masalah lingkungan dan penyakit pada hewan ruminansia di Malaysia. Sebagai contoh, konsumsi daging ayam dan sapi pada tahun 2022 mencapai 58 juta ekor, sehingga diperlukan adanya pencegahan penyakit pada hewan dan lingkungan untuk menjaga nilai konsumsi masyarakat dan pasar tetap tumbuh. 

PT Sterilyn Halal Internasional, melalui strategi kerjasama dengan Bio-Angle Vacs Sdn Bhd (BAV), berambisi memberikan dampak positif dalam pengendalian penyakit dan menjaga keseimbangan lingkungan di Malaysia. 

Ini bukan hanya kesempatan bagi PT Sterilyn Halal Internasional untuk bersaing di pasar produk kesehatan, tetapi juga untuk memimpin inovasi dalam mengatasi tantangan sektor peternakan serta berperan dalam pembangunan berkelanjutan di Malaysia. 

Sedangkan di Uganda dan Kenya, domba, kambing, dan ayam memiliki peran vital dalam konsumsi rumah tangga. Populasi unggas di Kenya mencapai 61 juta pada tahun 2022, sementara domba dan kambing di Uganda mencapai 15 juta pada tahun 2018 dan terus meningkat setiap tahunnya. 

Meskipun menjadi tulang punggung ekonomi peternakan di wilayah tersebut, tantangan muncul karena keterbatasan akses terhadap produk dan layanan kesehatan hewan yang masih kurang. Pengendalian penyakit hewan yang belum efektif menjadi fokus misi PT Sterilyn Halal Internasional. Dengan produk Zepa Livestock, perusahaan berkomitmen meningkatkan kualitas kesehatan hewan, memberikan solusi untuk tantangan yang dihadapi oleh peternakan di Uganda dan Kenya. 

Disisi lain, PT Sterilyn Halal Internasional dan Bio-Angle Vacs Sdn Bhd (BAV), dalam menghadapi persaingan sengit di pasar lokal dan internasional, menonjolkan keunggulan kompetitif melalui kerjasama strategis mereka. Sertifikasi halal internasional untuk produk Zepa Livestock menciptakan kepercayaan konsumen muslim, sementara ruang lingkup produk dan layanan yang komprehensif memberikan solusi terpadu untuk kesehatan manusia dan hewan, pertanian, dan bioteknologi. 


Kemitraan ini juga menawarkan inovasi produk yang berkelanjutan dan kemampuan yang berfokus pada penelitian dan pengembangan, memposisikan PT Sterilyn Halal Internasional dan Bio-Angle Vacs Sdn Bhd (BAV) sebagai pemimpin industri yang berkomitmen pada kualitas, kehalalan, dan keberlanjutan. 

Dalam kerjasama ini, tantangan bagi PT Sterilyn Halal Internasional terkait regulasi masuknya produk ke Malaysia, Uganda, dan Kenya teratasi dengan mendeteksi perbedaan peraturan sejak awal. Solusi yang diambil adalah bekerja sama untuk menciptakan prosedur yang mematuhi semua peraturan yang berlaku, dengan konsultasi ahli lokal untuk memahami dan mematuhi peraturan setempat. 

Keuntungan dari kerja sama dengan Bio-Angle Vacs Sdn Bhd (BAV), yang telah memiliki pangsa pasar di negara-negara tersebut, secara signifikan mempermudah proses perizinan dan penyesuaian standarisasi produk di masing-masing negara.

Dengan kontrol kualitas yang sangat ketat, PT Sterilyn Halal Internasional dan Bio-Angle Vacs Sdn Bhd (BAV) juga memastikan bahwa produk-produk mereka sesuai dengan kebutuhan konsumen di Malaysia, Uganda, dan Kenya. 

Sertifikasi halal untuk produk Zepa Livestock yang dikeluarkan oleh lembaga halal di Indonesia telah diakui di beberapa negara, ini memberikan keyakinan kepada konsumen akan kehalalan produk. Untuk menjaga standar kualitas dan keamanan, PT Sterilyn Halal Internasional akan menerapkan sistem pemantauan kualitas yang ketat, memastikan setiap tahap dalam rantai pasok produk mereka memenuhi standar yang ditetapkan. 

Pengujian produk secara berkala dan audit internal menjadi bagian integral dari upaya ini, membantu mendeteksi dan mengatasi potensi risiko sehingga dapat memberikan produk berkualitas tinggi kepada konsumen di seluruh wilayah tersebut.

PT Sterilyn Halal Internasional dan Bio-Angle Vacs Sdn Bhd optimis bahwa kerjasama ini akan menciptakan dampak positif yang signifikan dalam industri kesehatan peternakan. Keduanya berharap untuk mencapai kesuksesan bersama dalam waktu yang akan datang, menjaga hubungan baik dan harmonis dalam rangka menciptakan masa depan yang lebih baik dalam industri peternakan.

Editor: Arianto 


Share:

Aktifis Purna PMI Komentari Kebijakan KSP Muldoko


Duta Nusantara Merdeka | Jakarta 
Kebijakan Kantor Staf Presiden menginisiasi dan memimpin penyusunan protokol pemulangan Pekerja Migran Indonesia (PMI) Bermasalah dari negara penempatan ke Debarkasi atau Bandara dan Pelabuhan di Indonesia menuai tanggapan dari kalangan Aktifis Purna PMI. 

Tantri, aktifis purna PMI Hongkong asal Indramayu yang kini aktif di Lembaga Bantuan Hukum Pencari Keadilan – Tangerang Banten, menilai kebijakan Kepala Staf Kepresidenan, Jenderal TNI (Purn) Dr. Moeldoko tersebut kurang mengena pokok persoalan. Menurutnya, sampai hari ini sebetulnya tidak ada kendala serius pemulangan PMI bermasalah. 

“Karena sudah terlalu sering dilakukan oleh Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) sejak 2019. Bahkan angkanya mencapai ratusan ribu PMI yang dipulangkan BP2MI. Jadi tidak perlu dibuat kebijakan baru terhadap pemulangan PMI yang bermasalah,” ungkap Tantri, dari kediamannya di Indramayu, Jumat (19/1/2024). 

Dia menegaskan, jika pihak KSP ingin jadi pahlawan bagi PMI bermasalah di luar negeri, permasalahan yang harus diatasi justru bukan tentang proses pemulangannya. Melainkan solusi yang dibutuhkan saat ini adalah antisipasi PMI yang dipecat dan diusir mendadak oleh majikan. 

“Persoalan mendesak dan urgen saat ini adalah ketika PMI dipecat majikannya secara mendadak, saat itulah mereka (PMI) akan sangat membutuhkan shelter atau tempat penampungan sementara agar tidak terkatung-katung di jalanan karena tidak pegang uang di negeri orang. Dan shelter tersebut harus gratis atau tidak dipungut biaya,” saran Atan. 

Persoalannya, Atan melanjutkan, shelter yang saat ini tersedia di KJRI sangat terbatas dan hanya untuk PMI yang sakit atau sudah meninggal dunia. Sementara negara tempat PMI bekerja tidak memberikan ijin kepada pihak pemerintah atau swasta asal Indonesia untuk membangun shelter selain yang ada di KJRI. 

Lebih lanjut, Atan menuturkan, Gubernur Jawa Timur pernah berencana membangun shelter di Hongkong untuk keperluan menampung PMI asal Jawa Timur yang terkena masalah. Namun, hal itu tidak bisa dilakukan karena pemerintah di negara Hongkong tidak mengijinkannya. Dan kondisi ini terjadi di semua negara penempatan PMI.

“Dampaknya, ada banyak sekali PMI yang dipecat saat tengah malam, terpaksa terlunta-lunta dan tidur di jalanan karena tidak ada uang sewa penginapan dan tidak ada tempat penampungan sementara yang disiapkan pemerintah Indonesia. Untuk menggunakan shelter di KJRI ada banyak PMI yang mengaku diminta bayar oleh oknum staf KJRI,” terang Atan. 

Faktanya, selama ini BP2MI menjadi lembaga pemerintah yang paling aktif membantu memulangkan PMI bermasalah di luar negeri tanpa melihat status PMI dari jalur resmi atau tidak resmi. 
 
Dari sekian ribu PMI yang berhasil dipulangkan BP2MI, salah satunya adalah purna PMI asal Indramayu, Sarniti, warga Indramayu. Saat dihubungi lewat telepon, Kamis (18/1/2024), Sarniti mengaku pernah dibantu pihak BP2MI memulangkannya ke Indonesia saat terkena masalah di Abu Dhabi.  

“Saat saya terkena masalah, meskipun status saya berangkat tidak resmi, tapi pihak BP2MI tetap mau membantu memulanglan saya ke Indonesia pada tahun 2022 lalu. Dan saat tiba di bandara di Indonesia saya dijemput langsung petugas dari BP2MI dan mengantar sampai ke rumah,” tutur Sarniti. 

Sementara itu, Kepala BP2MI Beny Ramdhani tidak memberi komentar banyak ketika dimintai tanggapannya terkait inisiatif KSP Muldoko memimpin penyusunan protokol pemulangan Pekerja Migran Indonesia (PMI) Bermasalah dari negara penempatan ke Debarkasi atau Bandara dan Pelabuhan di Indonesia. 

“Selama ini tidak ada kendala serius pemulangan PMI bermasalah dari luar negeri. Lihat aja sendiri data-data semua lengkap terkait peran BP2MI membantu memulangkan PMI bermasalah di luar negeri. Bahkan PMI dari jalur tidak resmi sekalipun tetap dilayani. Datanya sangat mudah diakses jejak digitalnya,” ujar Ramdhani di Jakarta, Rabu (17/1/2024). 

Dari data yang ada di BP2MI, terdapat 21.115 Anak Buah Kapal (ABK) bermasalah yang sudah ditangani kepulangannya oleh BP2MI. Dan dari tahun 2021, BP2MI telah memulangkan sebanyak 18.296 PMI terkendala, 606 Calon Pekerja Migran Indonesia (CPMI) gagal berangkat atau menjadi korban Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO), serta 730 PMI deportan. 

BP2MI juga telah membantu pemulangan jenazah PMI sebanyak 2336 jenazah sejak tahun 2019, termasuk menangani pemulangan 3.377 PMI yang sakit. Dari data tersebut, ternyata tidak ada permasalahan serius yang membatasi kewenangan BP2MI memulangkan PMI bermasalah di Luar Negeri. 

Sebelumnya, pada Selasa (16/1/2024) Kepala Staf Kepresidenan, Jenderal TNI (Purn) Dr. Moeldoko menerbitkan siaran pers terkait pemulangan PMI bermasalah. Menurut Muldoko, saat ini masih ada kekosongan aturan di dalam regulasi pemulangan PMI Bermasalah, sehingga menyebabkan proses pemulangan PMI Bermasalah seringkali berlangsung lama. 

Editor: Arianto


Share:

Devi Erna Rachmawati: Nexport Center Perkuat Hubungan Ekonomi dan Budaya dengan Uzbekistan


Duta Nusantara Merdeka |  Samarkand
PT Nexport Global Network meresmikan Nexport Center Uzbekistan di Samarkand, sebagai langkah strategis untuk meningkatkan ekspor produk Indonesia. Acara peresmian pabrik dilakukan oleh Devi Erna Rachmawati, Ketua Umum Himpunan Petani Sejahtera Mandiri Indonesia (HPSMI), Duta Besar Republik Indonesia untuk Uzbekistan, Deputy of Governor Samarkand Region, Deputy General Director of Governor of Samarkand Region, Uzbekistan, dan Ketua Kamar Dagang Indonesia Komite Uzbekistan, serta perwakilan beberapa perusahaan lokal Uzbekistan.

Adapun, Nexport Center Uzbekistan, sebagai pusat ekspor, bertujuan mempromosikan produk unggulan Indonesia di pasar internasional. Produk seperti kopi, vanilla, dan rempah-rempah menjadi daya tarik utama dalam acara ini.


Devi Erna Rachmawati, Vice President Indonesia Eurasia International Council, Komite BIMP EAGA IKN GT Kadin Indonesia, dan juga Ketua Umum Himpunan Petani Sejahtera Mandiri Indonesia (HPSMI), dalam peresmian pabrik menyoroti potensi besar di Uzbekistan dan keberagaman produk Indonesia yang ditawarkan. "Opportunity produk kita besar banget, pasar kita ngga hanya Uzbekistan ex-Soviet. Hanya untuk desinfektan kambing aja 22 juta setahun," ujar Devi di Jakarta, Senin (20/11/2023).


Selain itu, ada juga opportunity marker sapi, kuda dan ayam. Sehingga pembukaan pabrik desinfektan antiseptik untuk hewan di uzbekistan sangat besar opportunity nya. Bahkan, tersedia opportunity dibidang kesehatan, agriculture dan lain lain.

Menurut Devi, Nexport Center bukan hanya tempat promosi, tetapi juga implementasi program Nexport untuk meningkatkan ekspor Indonesia secara keseluruhan. Program ini memperkuat posisi Indonesia sebagai pemain utama di panggung ekspor global.


Devi juga membahas populasi kambing dan domba di beberapa negara Asia Tengah, menunjukkan potensi ekspor yang luas. Uzbekistan, dengan jumlah kambing dan domba mencapai 22.458.800 ekor, menjadi pasar yang menjanjikan. Kirgistan dengan jumlah kambing dan domba mencapai 6.278.736 ekor, Tajikistan dengan jumlah kambing dan domba mencapai 5.769.385 ekor, dan Turkmenistan dengan jumlah kambing dan domba mencapai 16.297.547 ekor.

Dalam rangka mendukung eksportir Indonesia, PT Nexport Global Network mengundang semua pihak berkepentingan untuk mengunjungi Nexport Center Uzbekistan. NEXPort, sebagai proyek dukungan ekspor, bekerja sama dengan pemerintah, UKM industri utama, dan organisasi bisnis untuk memberikan dukungan komprehensif pada setiap tahap kegiatan ekspor.

Dengan upaya ini, diharapkan Indonesia dapat memperkuat posisinya dalam pasar global dan meraih peluang ekspor yang lebih besar. Semua mata tertuju pada kontribusi positif yang akan dihasilkan oleh Nexport Center Uzbekistan dalam mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia.

Penulis: Lakalim Adalin
Editor: Arianto

Share:

B2B Business Meeting Indonesia-uzbekistan Perkuat Kerjasama Bisnis Antar Negara


Duta Nusantara Merdeka | Samarkand
Delegasi Business Mission Indonesia menghadiri pertemuan bisnis B2B di Kantor Gubernur Samarkand, Kamis (16/11/2023), dengan tujuan memperkenalkan potensi bisnis dan menggali peluang kerjasama antara Indonesia dan Uzbekistan, khususnya di wilayah Samarkand.

Pertemuan tersebut melibatkan 15 delegasi bisnis Indonesia, mencakup sektor-sektor seperti manufaktur kesehatan, tekstil, makanan dan minuman, kosmetik, pertanian, peternakan, dan lainnya. Sebanyak 23 pengusaha dari Samarkand juga ikut serta, mewakili sektor-sektor ekonomi utama seperti kesehatan, pariwisata, perikanan, peternakan, dan pertanian.

Forum ini menjadi wadah penting untuk memahami potensi bisnis dan peluang kerjasama yang dapat dijajaki oleh kedua negara. Perwakilan dari Kantor Gubernur Samarkand dan Kamar Dagang Indonesia Komite Uzbekistan turut hadir, menegaskan dukungan resmi pemerintah dan lembaga bisnis dalam meningkatkan kerjasama bilateral.

Diskusi intensif fokus pada perkembangan bisnis dan peluang investasi di Samarkand, serta potensi kolaborasi dengan pelaku bisnis Indonesia. Melalui pertukaran gagasan produktif, muncul beberapa peluang kerjasama potensial, termasuk sektor kesehatan, pariwisata, pertanian, peternakan, serta manufaktur seperti tekstil, makanan dan minuman.

Dalam suasana antusias, para delegasi menyatakan kesiapan untuk menjalin kemitraan erat dan membangun jembatan bisnis antara Indonesia dan Uzbekistan. Hasil pertemuan ini menciptakan landasan yang kuat untuk kerjasama bisnis saling menguntungkan.

Pentingnya memanfaatkan potensi yang ada untuk memperkuat hubungan ekonomi antara kedua negara ditekankan pada akhir pertemuan. Harapannya, pertemuan ini akan menjadi tonggak penting dalam meningkatkan kerjasama bisnis, membuka pintu untuk kolaborasi berkelanjutan dan saling menguntungkan di masa depan.

Reporter: Lakalim Adalin
Editor: Arianto 


Share:

KIRIM BERITA SILAHKAN KLIK

KIRIM BERITA ANDA KESINI! Merasa Terbantu Dengan Publikasi ? Ayo Traktir Kopi Untuk Admin Dengan Cara Berbagai Donasi. Terimakasih :)



BREAKING NEWS

~||~ KPU Tetapkan Pasangan Prabowo Subianto & Gibran Rakabuming Raka Menjadi Presiden Terpilih ~||~ Kampung Rakyat Indonesia Siap Sukseskan PILKADA Serentak Tahun 2024 ~||~ Hak Angket Kian Redup ~||~ Pasangan Capres & Cawapres Anies Baswedan - Muhaimin Iskandar dan Pasangan Ganjar Pranowo - Mahfud MD Resmi Layangkan Gugatan Hasil Pilpres Ke Mahkamah Konstitusi ~||~ #PEMILUDAMAI ~||~

Kilas Balik Bung Karno

Kilas Balik Bung Karno - Makna Proklamasi

Ir. Soekarno (Sang Proklamator) Setiap Tahun kita Memperingati Hari Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia, Maka kita tidak bisa t...

Like Fanpage

Follow In Twitter

Breaking News

IKUTI KAMI


loading...

NONTON VIDEO DAPAT DUIT

10 Berita Populer

IKLAN

IKLAN
Ingin Pasang Iklan hubungi Kami di 0812 6582 534

Label

(SAS) #2019GantiPresiden Accounting Aceh Aceh Timur Adat Istiadat Advokat AFF Agama Agraria AIDS Air Aisyiyah Aksara Aksi Aksi Sosial Aktivis Aktivitis Al Washliyah Album Amien Rais Anak Anak Yatim Anarkis Angkatan Darat Anies Baswedan Animal Anti Korupsi Arisan Artikel Artis Arus Mudik Asahan Asian Games ASN Asuransi Asusila Atlet Award Bacaleg Bachtiar Ahmad Sibarani Baksos Bakti Sosial Balap Liar Banda Aceh Bandar Lampung Bandara Bandung Banjir BANK Bank Sumut Bansos Banten Bantuan Sosial Bapenas BAPER Bappenas Basarnas Batu Akik Batubara Bawang Putih Bawaslu Bayi Bazar BBM Bea Cukai Beasiswa Begal Bekraf Beladiri Belanja Bencana Bencana Alam Beras Berita Bhabinkamtibmas Bhayangkara Bhayangkari Bioskop Bisnis BKPRMI BM PAN BNI BNN BNPT Bobby Nasution Bom Bunuh Diri Boomerang BPBD BPJS BPN BPOM BRI Brimob Buka lapak Bukit Asam Buku Bulog BUMN Bung Karno Bupati Bursa saham Bursasaham Buruh Bus Caleg Capital market CCTV Cerpen Cianjur Cikampek Citilink conference Cosplayer Covid-19 Covid-19 Satgas Covid19 Cuaca Cuci Tangan Curanmor Cyber Daerah Dakwah Dance Debat Presiden Debt Collector Dede Farhan Aulawi Deklarasi Deli Serdang Demonstrasi Densus 88 Desa Dewan Pengawas Dewata Sakti Dharma Pertiwi Dialog Digital Diklat Dinas Perhubungan Dirgahayu HUT RI Disiplin Diskusi Dongeng Donor Darah DPD RI DPR Duka Cita E-Money Effendi Simbolon Ekonom Ekonomi Ekspor Impor Electronics Elektronik Emas Empat Pilar Entertainment Es cream ESDM event Fashion Festival FIFA Film Film Horor Film seri Anak Fintech FISIP Flores Timur Formasi Formula E Forum Furniture Futsal G30S/PKI GAAS Games Ganja Ganjar Ganjil Genap Garut Gebyar Kemerdekaan Gempa Geng Motor Genppari Gereja Gibran Gizi Buruk Go Pay Go-Jek Gojek Golkar Gotong Royong Grab Gubernur Guru Besar Gym Haedar Nasir ham HANI Harbolnas Hari Ibu Hewan Hiburan HIV HMI Hoax Hotel Hp Hukum Humas Humbahas HUT HUT Bhayangkara HUT RI HUT TNI Hutan Ibadah Ibadah Haji Ibu Negara Idul Adha Idul Fitri IKLAN Imlek IMM Indonesia Industri inflasi Informasi Infrastruktur Inspektorat Inspirasi Internasional Internet Intoleran Investor IPK IPM IPPI Islam IWAPI Jakarta Jakarta Barat Jakarta Pusat Jalan Jambore Nasional Jawa Tengah Jawa Timur Jayapura Jokowi Juara Jum'at Barokah Jumanji Jumat Jumat Berkah Jurnalis Kaliber Kampanye Kampung Rakyat Indonesia Kampus Kamtibmas Kapolda Kapoldasu Kapolri Kapolsek Kapolsek Kepolisian Karaoke Karhutla Karya Tulis Kasus KDRT Keadilan Keagamaan Keamanan Kebakaran Kebangsaan Kebersihan Kebudayaan Kebun Kecantikan Kecelakaan Kedokteran Kegiatan Kegiatan seminar Kehutanan Kejahatan Kejaksaan Kejuaraan Kejurnas Kekerasan Kelestarian Alam Keluarga Kemalingan Kemanusiaan Kemenag Kemenaker Kemendag Kemendagri Kemendesa Kemendikbud Kemenhub Kemeninfo Kemenkes Kemenkeu Kemenko Kemenkumham Kemenlu KEMENPAN-RB Kemenparekraf Kemenperin Kemenpora kemenristek Kemensos Kementan Kemiskinan Kendaraan Dinas Kepala Daerah Kepedulian keperdulian Kepolisian Kerajaan Kereta Api kerja Paksa Kerjasama Kesehatan Kesejahteraan Keselamatan Kesenian Ketahanan Pangan Ketenagakerjaan Keuangan Khilafahtul Muslimin Kilas Balik Bung Karno Kivlan Zen KKP KNPI Kohati kompetisi Kompolnas Komputer Komunitas kon Konferensi KONI Konsumen Koperasi Kopermasu Kopi Kopi Pagi Korupsi Kota Medan KPK KPR KPU Kriminal KRYD KSAD Kudeta Kuliner Kunjungan Kerja Kutai Kartanegara Labuhan Batu Lahan Lakalantas Laksi Lalu Lintas Lampung Langka Langkat Lapas Launching Launching Album Launching Aplikasi Launching Buku LAZISMU Lebaran Legislatif Lembaga LGBT Lifestyle Lingkungan Lingkungan Hidup LIPPI Listrik Lock Down Lomba lomba lari London LPPI LPS LSM Lukas Enembe Madina Mahasiswa Mahkamah Agung Mainan anak Majalengka Makanan Jepang Makassar Makkasar Mall Maluku Market Outlook Masjid Masker Mata Uang Maulid Nabi Mayday MDMC Medan Denai Media Media Sosial Megapolitan Menag Mendag Mendagri Menembak Menteri Menteri Perdagangan millenial Minuman Keras Minuman sehat Minyak Goreng Minyak Makan Miras Mobil MOI Motivasi MoU MPR MPR RI Mudik Muhammadiyah Muharram MUI Munas Musibah Musik Musyawarah Musywil Narkoba Narkotika NasDem Nasional Natal Natal & Tahun Baru New Normal NII NKRI NTT NU ODGJ Office Ojek Online Ojol Olah Raga Olahraga Ombusman Omicron Online Operasi Patuh Operasi Yustisi Opini Organisasi Ormas Otomotif P Padang Padangsidimpuan Pagelaran Pahlawan Pajak Pakta Integritas Palestina Pameran PAN Pancasila Papua Parawisata Pariwisata Partai Demokrat Partai Politik Partai UKM Partai Ummat Pasar Pasar modal Pasar Murah Pasar Tradisional Paspampres Patroli PC PDI Perjuangan PDIP Perjuangan pe Pedagang Pegadaian Pelajar Pelajar Islam Indonesia Pelantikan Pelatihan Pelayanan Publik Pelecehan seks Pelukis Peluncuran Pemadam Kebakaran Pemalakan Pembangunan Pembayaran Elektronik Pembunuhan pemerasan Pemerintah Pemerintahan Pemerkosaan Pemilu Pemuda Pemuda Melati Indonesia Pemuda Muhammadiyah Pemuka Agama pen Penandatanganan Pencabulan Pencemaran Nama Baik Penculikan Pencurian Pendataan Pendidikan Penelitian Penembakan Penerbangan Penertiban Pengabdian Pengadilan Pengadilan Negeri Pengajian Pengamanan Pengamat Penganiayaan Pengawasan Pengetahuan Penggelapan Penghargaan Penghijauan Pengusaha Penipuan Penistaan Agama Penulis Penyakit Penyandang Disabilitas Penyuluhan Perampasan Perayaan Perbankan Percut Sei Tuan Perdagangan Perekonomian Perempuan & Anak Peresmian Pergaulan Perhubungan Perikanan Peristiwa Perjanjian Perjudian Perkawinan Perlombaan Permainan Perpajakan Pers Pertamina Pertanahan Pertanian Perusahaan Pesawat Terbang PET Pileg Pilkada PIlkades Pilpres Pin Pinjam meminjam uang Pinjaman Online PKL PKS PMI Polairud Polantas Polisi Cilik Politik POLRI Polwan Pondok Pesantren Ponpes Pornografi Posko Ummat PPKM PPWI Pra Kerja Prabowo Pramuka Praperadilan Prawita Genppari Premanisme Presiden Prestasi Primbon Politik Prokes promo Property Prostitusi Protokol Kesehatan PSI PSSI Public Expose Publik expose Puisi Pungli PUPR Pusat Perbelanjaan Puskesmas PWI Qurban Radikalisme Rafdinal Ragam Rakernas Rakor Ramadhan Reksadana Rektor Relawan Relawan Jokowi Religi Remisi Rentan Renungan resa Restoran Reuni 212 Revolusi Mental Reward RKUHP Robot Ruang Guru Rumah Rumah sakit Rups Rusia RUU Saber Pungli Sabu Sahabat Anak Sains Salon Samosir Samsat Samsung Sanitasi air.Lingkungan hidup Santri SAR Satlantas Satpol PP Satwa Sejarah Sekolah Sembako Seminar Sengketa Seniman Senjata Senjata Api Sepak Bola Separatis Sepeda Sepeda sehat Serdang Bedagai Sertifikat Sertijab sho Sigli Silaturahim Silaturahim. KUYAI Kartanegara Silaturahmi Silaturrahim SIM Simalungun Simpan Pinjam Simulasi Smartphone Soekarno Solar Somasi Sosial Sosialisasi Startup Stasiun STOP PRES...!!! Studi Ilmiah Stunting Suku bunga Sulawesi Selatan Sumatera Barat Sumatera Utara Sumpah Jabatan Sumut Sungai Superstore Suplemen Surabaya Surat Terbuka Suriyono Adi Susanto Suriyono Adi Susanto {SAS) Survei Survey susu Swab Antigen Syafi'i Ma'arif Syariah Syawal Takjil Tali Kasih Talkshow Tanjung Balai Tantama Tapanuli Tengah Tawuran Teknologi Teror Terorisme Tes Urine Tiket Tilang Tips Tjahyo Kumolo TNI TNI AU TNI-Polri Tokoh Tokoh Agama Tokoh Masyarakat Tol Toys Kingdom ToysKingdom Tragedi Transportasi Trend Rambut True Money Uang Uang Palsu UIN Ujaran Kebencian UKM Ukraina Ulama UMJ umkm UMSU Undang-Undang UNIMED UniPin Universitas Unjuk Rasa Upacara Usaha Rakyat UU Cipta Kerja UU ITE UUD 1945 Vaksinasi Vaksinasi booster Valentine Day Verifikasi Viral Virus Corona Walikota Wanita Wapres Wartawan Webinar Wirausaha Wisata WNA Workshop Yogyakarta Zulkifli Hasan

Arsip Berita

IKLAN

IKLAN

IKUTI BERITA VIDEO KAMI DI YOUTUBE

POS PETIR

VIRUS COVID-19

Wabah Virus Corona (Covid-19) Sudah Menyerang Indonesia, Setiap Hari Korban Semakin Bertambah Sampai ada yang Meninggal, Rakyat Semakin Cemas dan Khawatir, Bagai Tersambar Petir Mendengar Virus Corona.

HALLO KRING..!!!

12 PAS

PANCASILA UDAH FINAL

Pembahasan RUU Haluan Ideologi Pancasila Banyak Penolakan Dari Berbagai Kalangan Masyarakat, Memang Seharusnya Tidak Usah Dibahas Dan Lebih Baik Dibatalkan. Pancasila Dasar Negara.
Tendangan 12 PAS Dihentikan

SOS

INDONESIA DARURAT NARKOBA

Sudah dijatuhi hukuman mati bahkan sudah ada yang dieksekusi, tapi masih banyak bandar narkoba semakin merajalela, terbukti banyak yang ditangkap petugas Polisi maupun BNN (Badan Narkotika Nasional) tapi belum kapok juga mereka, justru sipir penjara malah terlibat. Kalau sudah darurat begini, hukuman mati jangan berhenti, jalan terus!.

QUO VADIS

Kunjungan Statistik

Online

IKLAN USAHA ANDA


PRO KONTRA VAKSINASI

~> Program Vaksinasi Yang Diluncurkan Pemerintah Mendapat Sorotan Dari Berbagai Masyarakat, sehingga terjadi pro dan kontra

<~ Memang Sebenarnya Harus Jelas Disampaikan, Maksud dan Tujuan Vaksinasi, Karena dilapangan Ada Perbedaan Orang Yang Akan Divaksin dan Yang Tidak Boleh Divaksin, membuat masyarakat Bingung

Link Terkait

close
Banner iklan disini