Dalam memeriahkan bulan suci ramadhan 1433 H, SDIT Ghilmani Surabaya mengadakan berbagai macam kegiatan-kegiatan, mulai dari lomba dai cilik hingga hiburan dongeng Selasa (19/4/2022).
Sekolah yang berada di Ketintang Barat I ini diikuti siswa kelas satu dan kelas dua, mereka sangat antusias dan bersemangat dalam mengikuti kegiatan pondok ramadhan yang dilakukan oleh sekolah, Sekitar ratusan anak-anak memadati sekolah mulai siang hingga shalat tarawih berjamaah dengan penuh semangat.
"Kegiatan pondok ramadhan ini memang tiap tahunnya selalu kita laksanakan secara rutin sehingga ramadhan kita bisa membentuk akhlak dan perilaku anak", jelas Mochammad Baidowi saat di hubungi reporter kami.
Baidowi juga mengungkapkan untuk kegiatan ini pertama dilaksanakan setelah pandemi yang melanda Indonesia. Tahun sebelumnya kita laksanakan dengan virtual karena maraknya virus yang menyerang semua orang hingga anak-anak, Keceriaan anak-anak ini sempat kita rasakan setelah mereka bisa bertemu dengan teman-temannya dan mulai berkegiatan," ungkap Baidowi
Kegiatan Ramadhan ini menjadi tambah menarik lagi karena sekolah SDIT Ghilmani Surabaya sempat mendatangkan pendongeng nasional Kak Harris dan bonekanya Ayis karena anak-anak sangat senang dengan dongeng. Anak-anak sangat antusias sekali saat saya naik di atas panggung untuk mendongeng bahkan mereka bisa menikmati dan berinteraksi langsung dengan saya", Jelas Kak Harris yang mempunyai nama lengkap Harris Rizki.
Kak Harris sempat bersyukur bisa berada di Surabaya khususnya di SDIT Ghilmani Surabaya karena anak-anak sangat antusias bahkan mereka sangat aktif dalam menjawab pertanyaan yang kita sampaikan.
Saat di konfirmasi Salah seorang Siswa mengungkapkan Kebahagiaannya dalam kegiatan Pondok Ramadhan SDIT Ghilmani.
"Saya bangga dan senang bisa mendengarkan dongeng dari Kak Harris dan bonekanya Ayis apalagi saya bisa mendapatkan hadiah, Jelas Azan siswa kelas 1 SD. "Azan cukup senang karena puasa sekarang saya juga bisa bertemu teman-teman", tutupnya **