Satu - Satunya Tampil Beda, Koran Politik Paling Berani Mengkritik Terpanas dan Perang Terhadap Koruptor, Narkoba, Teroris Musuh Rakyat ~~~~~>>>>> Kami Menerima Artikel, Opini, Berita Kegiatan, Iklan Pariwara dapat mengirimkannya melalui email dutanusantaramerdeka@yahoo.co.id

Cipta Perdana Lancar Targetkan Pendapatan Rp1 Triliun pada 2025


Duta Nusantara Merdeka | Jakarta 
Emiten stamping dan assembling parts, PT Cipta Perdana Lancar Tbk (PART), mencatatkan pertumbuhan laba bersih sebesar 45,4% pada tahun 2024, menjadi Rp23,2 miliar. Kinerja cemerlang ini ditopang oleh lonjakan pendapatan sebesar 12,3% year-on-year (YoY) yang mencapai Rp267,4 miliar.

“Peningkatan laba ini sejalan dengan pertumbuhan pendapatan dan efisiensi operasional yang kami lakukan sepanjang 2024,” ujar Hamim, Direktur Utama PART, dalam Public Expose di Jakarta, Senin (30/6/2025).

Meskipun beban pokok pendapatan naik sebesar 10% YoY, laba kotor perusahaan tetap tumbuh positif, yaitu 21,5% YoY dan mencatatkan angka Rp58,5 miliar. Hal ini menunjukkan efisiensi biaya serta produktivitas perusahaan semakin optimal.

PART memasang target ambisius di tahun 2025 dengan membidik pendapatan senilai Rp1 triliun, atau tumbuh lebih dari 3 kali lipat dibanding tahun sebelumnya. Strategi utama untuk mencapai target ini adalah produksi 1 juta tray makanan per bulan, yang berpotensi memberikan pendapatan sekitar Rp364 miliar.

Perseroan juga sedang memperluas lini bisnis ke sektor alat dan mesin pertanian berkualitas tinggi, yang ditargetkan mampu memenuhi hingga 10% dari total kebutuhan dalam program pemerintah. Diversifikasi ini merupakan langkah strategis untuk memperluas sumber pendapatan.

Pada kuartal I-2025, PART mencatatkan penjualan bersih Rp74,62 miliar, tumbuh 18,7% dibanding periode sama tahun sebelumnya yang hanya Rp62,88 miliar. Lonjakan ini disumbang dari tiga segmen utama: otomotif, elektronik, dan sanitasi.

Segmen otomotif menjadi penyumbang terbesar dengan kontribusi sebesar Rp72 miliar atau 96,5% dari total penjualan. Produk komponen kendaraan roda dua dan roda empat tetap menjadi tulang punggung bisnis PART, dengan dukungan pelanggan yang loyal dan hubungan dagang stabil.

Segmen elektronik menyumbang Rp2,16 miliar atau 2,9% dari pendapatan. Meskipun nilainya kecil, kontribusinya meningkat dibandingkan tahun sebelumnya dan menunjukkan potensi pertumbuhan jangka menengah yang menjanjikan.

Segmen sanitasi tumbuh signifikan dengan penjualan Rp459 juta atau 0,6%. Lonjakan ini menunjukkan adanya pasar baru yang mulai berkembang, terutama untuk produk kebersihan industri seperti sistem pendukung fasilitas sanitasi.

Dari sisi neraca keuangan, total aset PART per 31 Maret 2025 mengalami penurunan akibat penurunan kas dan peningkatan investasi pada aset tetap. Ini menunjukkan langkah ekspansi yang sedang dijalankan perusahaan.

Liabilitas perusahaan juga menurun, didorong oleh pengurangan utang jangka pendek dan pembayaran pinjaman bank. Ini berdampak positif terhadap struktur modal dan mengurangi beban bunga di masa mendatang.

Sementara itu, total ekuitas meningkat karena perolehan laba bersih kuartal I-2025, menegaskan kekuatan keuangan perusahaan untuk menopang pertumbuhan lebih lanjut.

Melihat tren permintaan domestik yang meningkat terhadap kendaraan, alat elektronik, dan fasilitas sanitasi, PART optimis akan prospek bisnis 2025. Apalagi, langkah diversifikasi melalui produksi tray makanan untuk program Makan Bergizi Gratis dari pemerintah membuka potensi pasar baru.

"Meski demikian, manajemen PART yakin bahwa dengan strategi bisnis yang terukur dan diversifikasi usaha yang tepat, target pendapatan Rp1 triliun di tahun 2025 dapat dicapai," pungkasnya.

Reporter: Lakalim Adalin 
Editor: Arianto 



Share:

Penjualan Properti Naik, GPRA Tebar Dividen Rp5 Per Saham


Duta Nusantara Merdeka | Jakarta 
Emiten properti nasional, PT Perdana Gapuraprima Tbk (GPRA), menyetujui pembagian dividen tunai sebesar Rp5 per saham dari laba bersih tahun buku 2024. Keputusan ini diambil dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) yang digelar di Jakarta, Senin (30/06/2025).

"Pembagian dividen ini menjadi bentuk apresiasi GPRA kepada para pemegang saham atas kinerja solid yang ditorehkan perseroan sepanjang 2024. Laba bersih GPRA pada akhir tahun lalu tercatat sebesar Rp123,88 miliar, naik 28,4% dibanding 2023," kata Direktur Utama GPRA, Arvin F Iskandar saat Public Expose.

Sementara itu, kinerja GPRA di kuartal pertama 2025 juga menunjukkan tren positif. Perseroan mencatat penjualan bersih sebesar Rp132,85 miliar, tumbuh 10,72% dari periode sama tahun sebelumnya sebesar Rp119,99 miliar.

Lebih rinci, Arvin menjelaskan, pertumbuhan penjualan ini didorong oleh meningkatnya penjualan rumah dan rumah toko (ruko) yang menyumbang 80% dari total pendapatan pada kuartal I-2025.

Penjualan rumah dan ruko mencapai Rp105,9 miliar, naik 7% dibanding kuartal pertama tahun lalu. Proyek-proyek seperti Bukit Cimanggu City di Bogor dan Metro Cilegon di Banten menjadi kontributor utama dalam menyokong kinerja ini.

"Tak hanya sektor hunian, GPRA juga mengandalkan pendapatan berulang (recurring income) dari properti komersial dan hospitality. Pada Q1-2025, recurring income memberikan kontribusi sekitar 30% terhadap total pendapatan," ungkapnya.

Sumber recurring income tersebut berasal dari sewa service apartment, perkantoran, pusat perbelanjaan, hingga pengelolaan hotel di bawah brand Nemuru dan Bhuvana yang tersebar di Jakarta, Tangerang, Bogor, dan Anyer.

Di tahun 2025 ini, GPRA tengah memasarkan sejumlah proyek unggulan, di antaranya Botanica Signature Padjadjaran, Botanica Cibubur, dan Puri Semanan Residence. Seluruh proyek menargetkan segmen kelas menengah dengan konsep modern dan akses premium.


Lebih lanjut, Arvin menambahkan, “Kami terus memperkuat portofolio proyek landed house sebagai respon terhadap tren preferensi konsumen yang saat ini cenderung memilih rumah tapak.”

Dari sisi neraca, total aset GPRA per akhir Maret 2025 tercatat sebesar Rp2 triliun, naik dari posisi Desember 2024 sebesar Rp1,97 triliun. Sementara total liabilitas sedikit menurun dari Rp604,84 miliar menjadi Rp603,87 miliar.

Kenaikan ekuitas dari Rp1,36 triliun menjadi Rp1,40 triliun menjadi indikator fundamental perseroan yang semakin solid. Laba bersih triwulan I-2025 mencapai Rp37,31 miliar, naik tipis dibandingkan Q1-2024 sebesar Rp36,81 miliar.

GPRA juga mendapat angin segar dari stimulus pemerintah, seperti insentif Pajak Pertambahan Nilai Ditanggung Pemerintah (PPN DTP) dan perpanjangan kebijakan LTV 0% hingga akhir 2025. Keduanya turut meningkatkan daya beli masyarakat terhadap properti.

“Insentif pemerintah sangat membantu mendongkrak penjualan kami. Selain itu, tren suku bunga BI yang menurun juga memberikan ruang pertumbuhan bagi pasar KPR,” jelas Arvin.

Strategi bisnis GPRA ke depan mencakup pengembangan proyek GP Business Park di Cengkareng dan Metro Business Park di Cilegon. Portofolio komersial ini memperkuat diversifikasi pendapatan di luar sektor hunian.

Komposisi pendapatan per akhir 2024 juga menunjukkan peningkatan pada segmen perumahan dan kavling yang mencapai 79%, naik dari 60% di tahun sebelumnya. Sebaliknya, kontribusi dari apartemen, hotel, dan kantor menurun menjadi 21%.

Rasio keuangan GPRA terus membaik. Net Profit Margin naik menjadi 23,96%, Return on Equity 9,06%, dan Return on Asset 6,28%. Debt to Equity Ratio juga membaik dari 54,08% menjadi 44,22%.

Dengan Price Earning Ratio (PER) sebesar 5,35 dan harga saham di Rp155 per 26 Juni 2025, saham GPRA dinilai masih berada di bawah nilai wajar (undervalued), memberikan peluang menarik bagi investor jangka panjang.

GPRA juga melanjutkan ekspansi klaster-klaster hunian seperti Llanos, Monteverde, Acadia, dan Royal Garden. Sementara untuk sektor ruko, The Prominent dan Business Center menjadi andalan baru dalam mendorong pertumbuhan.

“Kami akan terus mengikuti permintaan pasar, fokus pada pengembangan rumah tapak dan properti yang berkelanjutan, serta memperluas recurring income,” pungkas Arvin.

Reporter: Lakalim Adalin 
Editor: Arianto 



Share:

Nikah Masal Kemenag: Sah, Gratis dan Dapat Bantuan Usaha Rp2,5 Juta


Duta Nusantara Merdeka | Jakarta 
Kementerian Agama Republik Indonesia melalui Ditjen Bimas Islam menggelar acara Nikah Masal di Masjid Istiqlal, Sabtu (28/6/2025). Sebanyak 100 pasangan dari berbagai latar belakang resmi menikah dalam kegiatan yang dihadiri langsung oleh Menteri Agama, Nasaruddin Umar.

Dalam sambutannya, Menag menyebut acara ini sebagai upaya membantu masyarakat kurang mampu agar bisa menikah secara sah dan layak. “Jumlah pendaftar luar biasa. Karena dibatasi, hanya 100 pasangan yang bisa ikut di Jakarta. Ke depan akan digelar di provinsi lain,” ujarnya.

Seluruh biaya pernikahan, termasuk mahar, ditanggung negara melalui Kementerian Agama. Setiap pasangan juga mendapat bantuan modal usaha Rp2,5 juta, yang disalurkan dan dipantau oleh Baznas. Jika pasangan menunjukkan produktivitas, bantuan tambahan akan diberikan.

Tak hanya itu, peserta juga mendapatkan fasilitas menginap di hotel sebagai bentuk apresiasi. “Kami kerja sama dengan hotel yang sedang sepi. Ini juga membantu sektor perhotelan,” jelas Menag.

Nasaruddin menegaskan semua proses berlangsung sesuai syariat dan hukum negara. Setiap pasangan mendapat akta nikah dan kartu nikah digital berchip. Ia menekankan tidak ada praktik pernikahan di bawah umur, poligami, maupun poliandri ilegal.

“Administrasi kami ketat. Usia, status hukum, hingga saksi dan wali diperiksa menyeluruh. Ini bukan hanya seremoni, tapi penghormatan terhadap institusi pernikahan,” pungkas Menag.

Editor: Arianto 

Share:

Satreskrim Jakbar Tangkap Penipu Berkedok Polisi, Modus Jual Motor Online


Duta Nusantara Merdeka | Jakarta Barat
Sepasang muda-mudi asal Palmerah, Jakarta Barat, menjadi korban penipuan oleh dua pria yang mengaku sebagai anggota Polri dari Mabes. Kejadian itu bermula saat Adelia Putri dan Yusuf hendak menjual sepeda motor melalui Facebook Marketplace.

Namun, bukannya mendapat pembeli, mereka justru harus merelakan motornya dibawa kabur oleh dua pelaku yang menjalankan modus sebagai polisi gadungan. Saat transaksi berlangsung, pelaku mengancam korban karena hanya membawa STNK tanpa BPKB, dan menuduh telah melakukan pelanggaran hukum.

Dalam kondisi terintimidasi, korban menyerahkan motornya. Setelah itu, pelaku langsung kabur meninggalkan lokasi. Kejadian tersebut terjadi pada 18 Juni 2025 dan langsung dilaporkan ke Polres Metro Jakarta Barat oleh korban.

Wakasat Reskrim Polres Metro Jakarta Barat AKP Raden Dwi Kennardi Dewanto Prathista, S.I.K., M.Si., mengungkapkan, Tim Satreskrim yang dipimpin Kanit Resmob AKP George Ruben langsung melakukan penyelidikan.

“Hanya berselang satu hari, kami berhasil menangkap kedua pelaku di kawasan Cengkareng, pada 19 Juni,” ujar AKP Kenn kepada awak media di Jakarta, Sabtu (28/6/2025).

Meski sempat melawan saat ditangkap, kedua pelaku berhasil diamankan tanpa insiden serius. Kini keduanya tengah menjalani proses penyidikan lebih lanjut. Polisi juga menyita barang bukti kendaraan dan seragam yang digunakan pelaku saat beraksi.

Kasus ini menjadi peringatan bagi masyarakat untuk lebih berhati-hati saat melakukan transaksi jual beli secara online, terutama melalui platform seperti Facebook Marketplace.

Reporter: Lakalim Adalin 
Editor: Arianto 


Share:

Sambut Umrah 1447 H, VBM Gelar Workshop Content Creator Gratis


Duta Nusantara Merdeka | Jakarta 
PT Vireessa Berkah Mandiri (VBM) kembali menunjukkan komitmennya dalam pengembangan digital dengan menggelar Workshop Content Creator bertema Upgrading Skill di Era Digital pada Sabtu, 28 Juni 2025, di Jakarta. Acara ini dihadiri 25 peserta sesuai dengan quata yang tersedia secara Gratis, dan menjadi bagian dari persiapan menyambut musim umrah 1447 H yang semakin dekat..

.
"Dalam sesi workshop, para peserta diajak untuk mengenal dan menguasai beragam tools digital berbasis Artificial Intelligence (AI), seperti membuat suara buatan, mengedit gambar, hingga mengoptimalkan visual konten umrah. Hal ini penting agar generasi muda, khususnya siswa SMA dan mahasiswa, mampu menjadi content creator profesional yang mampu bersaing di era digital global," ujar Content creator, Khaery. 

Salah satu peserta mengaku antusias. “Materinya seru banget. Di sini kita nggak cuma belajar bikin konten, tapi juga dapat kesempatan ikut jalan-jalan ke Singapura, loh! Hadiahnya keren, ilmunya juga praktikal banget buat musim umrah mendatang,” ujarnya.

Hal senada disampaikan oleh Fatimah. “Semua kegiatannya positif. Kita diajarin bikin suara buatan, edit gambar, semua lengkap. Yang nggak bisa, jadi bisa! VBM benar-benar ngajarin dari dasar, cocok banget buat pemula yang mau masuk dunia kreator digital.”


VBM menyadari bahwa musim umrah adalah momen penting yang bisa dikemas dalam bentuk konten religi yang informatif, inspiratif, dan bernilai dakwah. Karena itu, pelatihan ini akan digelar rutin dua kali setiap bulan, menyasar pelajar dan mahasiswa dari berbagai wilayah di Jabodetabek.

Selain upgrade kemampuan, peserta juga diberi kesempatan bergabung dalam jaringan kreator konten VBM. Program ini tidak hanya membekali peserta dengan skill, tetapi juga peluang kolaborasi, pengalaman kerja lapangan, hingga akses hadiah edukatif seperti perjalanan religi dan pelatihan lanjutan.

Bagi masyarakat yang tertarik mengikuti batch berikutnya, VBM membuka pendaftaran melalui kanal media sosial resmi. “Nantikan kejutan-kejutan berikutnya, karena setiap batch akan membawa materi yang lebih mendalam dan pastinya lebih menarik,” ujar tim penyelenggara.

Dengan memadukan pembelajaran digital, kreativitas, dan semangat ibadah, VBM membuktikan bahwa dakwah dan teknologi bisa berjalan seiring. Melalui workshop ini, para peserta tak hanya upgrade skill, tetapi juga siap mengisi dunia digital dengan konten positif bernilai spiritual.

Reporter: Lakalim Adalin 
Editor: Arianto 



Share:

DPR Imbau WNI di Iran Tetap Tenang, Pemerintah Siapkan Evakuasi Bertahap


Duta Nusantara Merdeka | Jakarta 
Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad mengimbau seluruh Warga Negara Indonesia (WNI) yang masih berada di wilayah konflik Israel-Iran untuk tetap tenang. Pemerintah RI sedang menyiapkan evakuasi lanjutan secara bertahap guna menyelamatkan WNI yang terjebak.

Sejauh ini, 97 WNI berhasil dievakuasi dari Iran ke Azerbaijan dalam gelombang pertama, dan 11 di antaranya telah tiba di Indonesia. Evakuasi dilakukan melalui jalur darat menuju Baku, sebagai respons cepat atas eskalasi konflik di kawasan tersebut.

“Pemerintah terus berkoordinasi dan memberikan pembaruan informasi mengenai kondisi WNI di Iran,” ujar Dasco di Kompleks Parlemen RI, Kamis (26/6/2025). 

Ia menegaskan bahwa upaya evakuasi akan terus dilakukan hingga semua WNI dalam kondisi aman.

DPR RI, melalui pimpinan dan Komisi I DPR, juga aktif menjalin komunikasi dengan Kementerian Luar Negeri serta Kedutaan Besar RI di Iran. Tujuannya adalah untuk memastikan keselamatan dan komunikasi dua arah yang efektif.

Dasco mendorong Kemlu dan Kedubes RI di Iran agar segera membentuk hotline darurat. Langkah ini penting agar komunikasi dengan WNI di wilayah konflik tetap terjaga dan terpantau secara real-time.

Reporter: Lakalim Adalin 
Editor: Arianto 

Share:

Evakuasi Juliana De Sauza dari Jurang Rinjani, SAR Hadapi Medan Ekstrem


Duta Nusantara Merdeka | Lombok Timur 
Tragedi menimpa seorang pendaki asal Brasil, Juliana De Sauza Pereira Marins (27), yang terjatuh di tebing Gunung Rinjani, Nusa Tenggara Barat. Setelah pencarian intensif selama empat hari, tim SAR gabungan akhirnya menemukan korban dalam kondisi tidak bernyawa di kedalaman 500 meter.

Korban dilaporkan hilang sejak Sabtu, 21 Juni 2025, saat menjelajah kawasan Cemara Nunggal. Proses pencarian sempat terkendala medan curam dan cuaca buruk. Jenazah kini dievakuasi melalui jalur darat menuju Posko Sembalun, untuk selanjutnya diterbangkan ke RS Bhayangkara Polda NTB.

Operasi penyelamatan melibatkan Brimob Polda NTB, Basarnas, TNI, TNGR, serta relawan. Mereka menghadapi tantangan berat dengan kontur jurang yang nyaris vertikal. Tali sepanjang 300 meter gagal mencapai titik jatuh, sehingga digunakan metode ekstrem seperti flying camp untuk memantau lokasi.

Drone thermal dikerahkan untuk mendeteksi suhu tubuh korban, namun pencitraan terganggu cuaca. Akhirnya, korban ditemukan tersangkut di dinding jurang, dalam kondisi meninggal dunia. Evakuasi pun dilakukan dengan sangat hati-hati oleh tim SAR.

Kombes Pol. Dwi Yanto Nugroho, Komandan Brimob NTB, menyatakan komitmen penuh dalam setiap operasi kemanusiaan, khususnya di medan ekstrem seperti Gunung Rinjani. Ia memberikan dukungan langsung di lapangan.

Insiden ini menjadi pengingat akan pentingnya kewaspadaan, persiapan matang, serta pentingnya prosedur keselamatan dalam aktivitas pendakian. Belasungkawa mendalam disampaikan kepada keluarga korban atas musibah ini.

Reporter: Lakalim Adalin 
Editor: Arianto 

Share:

BPKN RI Desak Evaluasi Sistem Antrean Haji, Dorong Transparansi Kuota Haji Nasional


Duta Nusantara Merdeka | Jakarta 
Badan Perlindungan Konsumen Nasional Republik Indonesia (BPKN RI) menyerukan perlunya evaluasi menyeluruh sistem antrean haji yang dinilai tidak adil dan tidak adaptif terhadap kebutuhan calon jamaah. Sistem antrean ibadah haji di Indonesia kini mencapai 30 hingga 40 tahun di sejumlah daerah, menimbulkan keresahan dan ketidakpastian bagi konsumen.

Ketua BPKN RI, M. Mufti Mubarok, menegaskan bahwa dalam konteks ibadah haji, calon jamaah adalah konsumen layanan publik yang memiliki hak atas informasi, kepastian layanan, dan perlakuan adil. Menurutnya, sistem yang ada saat ini telah melanggar prinsip dasar perlindungan konsumen, serta mencerminkan lemahnya adaptasi terhadap perubahan demografi dan alokasi kuota haji nasional.

BPKN RI pun mengajukan lima langkah strategis kepada pemerintah, terutama Kementerian Agama (Kemenag) dan Badan Penyelenggara Haji (BPH), agar segera ditindaklanjuti demi perbaikan. Langkah pertama adalah audit sistem antrean haji secara komprehensif, termasuk meninjau pendaftaran, distribusi kuota, dan skema prioritas berdasarkan usia maupun kondisi fisik.

Langkah kedua, BPKN menekankan pentingnya inovasi digital dalam pengelolaan antrean haji. Sistem antrean berbasis data real-time harus diterapkan menyeluruh, transparan, dan mudah diakses publik. Sistem informasi haji ini dapat mencegah manipulasi dan menjamin kejelasan posisi antrean setiap jamaah secara terbuka.

Ketiga, BPKN mendorong penambahan kuota haji melalui jalur diplomatik. Pemerintah diharapkan lebih aktif bernegosiasi dengan Kerajaan Arab Saudi untuk penambahan kuota secara sah. Proses ini harus dilaporkan secara transparan kepada publik untuk menumbuhkan kepercayaan masyarakat terhadap upaya pemerintah.

Keempat, BPKN menyoroti pentingnya pemetaan kebutuhan jamaah berdasarkan wilayah dan usia. Misalnya, diperlukan alokasi kuota khusus bagi lansia, masyarakat dari daerah tertinggal, dan skema khusus bagi yang memilih jalur non-reguler dengan asas keadilan.

Langkah kelima adalah pelibatan konsumen dalam kebijakan haji. BPKN menilai penting dibukanya ruang partisipatif bagi publik dalam merumuskan kebijakan penyelenggaraan haji, sehingga aspirasi calon jamaah dapat menjadi bagian dari solusi jangka panjang.

Mufti Mubarok menegaskan bahwa perlindungan konsumen adalah amanat konstitusi, dan dalam konteks haji, negara harus hadir menjamin layanan yang adil, transparan, dan bermartabat. BPKN RI menyatakan kesiapannya untuk bersinergi dengan seluruh pemangku kepentingan demi memastikan sistem antrean haji lebih adaptif dan pro-konsumen ke depan.

Editor: Arianto 

Share:

Meski Pendapatan Turun, Steady Safe Bukukan Laba Bersih Rp27,3 Miliar di 2024


Duta Nusantara Merdeka | Jakarta 
PT Steady Safe Tbk (SAFE) menutup tahun 2024 dengan strategi bisnis yang semakin fokus pada efisiensi, penguatan operasional, dan kesiapan menyambut era transportasi rendah emisi melalui armada bus listrik. Meski mencatat penurunan pendapatan, perusahaan justru berhasil mencetak pertumbuhan laba bersih signifikan.

Dalam Public Expose Tahunan yang digelar di Jakarta, Kamis (26/06/2025), Direktur Utama SAFE, John Pieter Sembiring menyampaikan bahwa pendapatan perusahaan sepanjang tahun 2024 sebesar Rp 233,6 miliar, turun 3,8% dibandingkan tahun sebelumnya yang mencapai Rp 242,8 miliar.

Penurunan ini, menurut John, disebabkan oleh penyesuaian tarif per kilometer berdasarkan kontrak dengan PT Transportasi Jakarta. “Tarif mengalami koreksi, tapi kami justru berhasil memangkas biaya langsung secara signifikan,” ujar John.

Pada tahun 2024, SAFE berhasil menekan biaya langsung menjadi Rp 154,4 miliar, turun 13,7% dari tahun sebelumnya sebesar Rp 177,8 miliar. Efisiensi ini dicapai melalui skema service maintenance berjenjang yang telah disepakati dengan PT Transportasi Jakarta.

Meski demikian, biaya usaha tercatat mengalami kenaikan menjadi Rp 17,51 miliar dari Rp 14,64 miliar. Hal ini dikarenakan operasional yang lebih intensif dan pengembangan sarana pendukung.

Menariknya, meskipun pendapatan turun, perusahaan mencatat laba bersih sebesar Rp 27,3 miliar, naik 38,8% dibandingkan tahun 2023 sebesar Rp 19,66 miliar. Lonjakan laba ini terjadi karena saldo utang pembelian bus yang makin kecil, sehingga beban bunga pinjaman ke PT Indomobil Finance (IMFI) berkurang secara signifikan.

Total aset perusahaan pada 2024 tercatat sebesar Rp 204,4 miliar, turun dari Rp 237,3 miliar di 2023. Penurunan ini disebabkan oleh penyusutan nilai aset bus sesuai kebijakan akuntansi perusahaan.

Kewajiban juga berhasil ditekan dari Rp 275,5 miliar menjadi Rp 215,3 miliar, berkat pembayaran utang leasing ke IMFI. Di sisi lain, defisiensi modal SAFE membaik, turun dari Rp 38,2 miliar menjadi Rp 10,9 miliar. Ini menunjukkan arah perbaikan struktur keuangan perusahaan secara bertahap.

Pada tahun 2024, kinerja operasional bus Transjakarta milik SAFE mengalami peningkatan. Kilometer tempuh tercatat sebesar 9.910.870 km, naik 337.511 km dibandingkan tahun 2023. Capaian ini menjadi indikator positif bagi layanan yang diberikan kepada warga DKI Jakarta.

Menurut manajemen, peningkatan performa ini diraih melalui evaluasi rutin dan komunikasi intensif dengan PT Transportasi Jakarta, serta proses rekrutmen pramudi yang lebih selektif. Pramudi dipilih secara ketat dengan melibatkan regulator dan mitra kerja guna memastikan kualitas dan keselamatan pelayanan.

Perseroan juga konsisten memenuhi Standar Pelayanan Minimum (SPM), seperti keamanan, kenyamanan, keteraturan, hingga kesetaraan layanan. Untuk mendukung hal ini, SAFE menerapkan Sistem Manajemen Keselamatan Perusahaan Angkutan Umum (SMKPAU) dan melakukan pelatihan berkendara bersama Damkar, KNKT, Dishub, dan pihak-pihak terkait.

Sebagai bagian dari strategi peningkatan jangkauan operasional, SAFE menambah area pool kendaraan baru di Jalan Daan Mogot Km 11/37, Cengkareng, Jakarta Barat. Penambahan ini bertujuan memperluas rute operasional serta meningkatkan kilometer tempuh armada.

Terkait prospek bus listrik, manajemen menyatakan kesiapan penuh untuk mendukung program elektrifikasi transportasi umum di Jakarta. SAFE saat ini tengah menjalin kerjasama dengan dua produsen bus listrik dari Tiongkok, dan akan segera melakukan uji coba operasional bersama PT Transportasi Jakarta.

Dengan langkah ini, SAFE menargetkan dapat segera bergabung sebagai operator bus listrik saat penambahan kuota layanan dibuka oleh pemerintah. Komitmen ini sejalan dengan kebijakan pengurangan emisi karbon dan penghematan biaya operasional yang lebih baik.

Perusahaan menyadari bahwa masa depan transportasi publik terletak pada efisiensi, keberlanjutan, dan digitalisasi. Oleh karena itu, penguatan infrastruktur, peningkatan layanan, dan kesiapan pengoperasian bus listrik menjadi fokus utama.

“SAFE terus berupaya memperkuat lini operasional, memanfaatkan efisiensi biaya, dan bersiap memasuki era kendaraan ramah lingkungan,” tutup John Pieter.

Dengan rekam jejak kinerja yang solid dan visi keberlanjutan yang jelas, Steady Safe menatap masa depan industri transportasi Jakarta dengan penuh optimisme.

Reporter: Lakalim Adalin 
Editor: Arianto 

Share:

Waspadai Modus Penipuan Online Terbaru Lewat Halaman CAPTCHA Palsu


Duta Nusantara Merdeka | Jakarta 
Di era digital yang makin canggih, para penipu online juga makin licik. Modus terbaru yang kini marak adalah penggunaan CAPTCHA palsu yang terlihat seperti halaman verifikasi biasa. Tanpa curiga, banyak pengguna internet langsung mengeklik tombol “I’m not a robot” seperti biasa—padahal itu jebakan siber.

Begitu kamu klik CAPTCHA palsu itu, malware berbahaya langsung aktif di latar belakang. Dalam hitungan detik, data pribadi, akses login, bahkan akun bank dan dompet kripto bisa dicuri tanpa kamu sadari.

Malware ini bekerja diam-diam, mencuri informasi penting dan memanfaatkan kecanggihan teknologi penipuan online. Banyak korban mengalami kerugian besar karena data sensitif seperti password, PIN, dan kode OTP langsung jatuh ke tangan hacker.

Agar tidak menjadi korban serangan siber, berikut langkah sederhana yang bisa kamu lakukan:

• Selalu cek URL situs sebelum mengisi CAPTCHA.

• Hindari klik iklan mencurigakan dari situs yang tidak dikenal.

• Jangan pernah unduh file APK dari luar Google Play Store atau App Store.

• Aktifkan perlindungan antivirus dan anti-malware di perangkat.

CAPTCHA itu aman, tapi hanya jika situs tempat CAPTCHA muncul memang benar-benar terpercaya. Jangan anggap remeh satu klik—itu bisa jadi pintu masuk ke kerugian besar.

Bagikan informasi ini ke orang-orang terdekat agar mereka juga terhindar dari jebakan serupa. Edukasi adalah benteng pertama dalam menghadapi cyber crime yang terus berkembang.

Penulis: Lakalim Adalin 
Editor: Arianto 


Share:

Menag: Gunakan Bahasa Agama agar Kebijakan Lebih Menyentuh Hati Rakyat


Duta Nusantara Merdeka | Sumedang 
Menteri Agama (Menag) Nasaruddin Umar mengingatkan pentingnya penggunaan bahasa agama dalam menyampaikan kebijakan pemerintah, baik pusat maupun daerah. Menurutnya, pendekatan religius lebih mudah diterima oleh publik karena selaras dengan kultur komunikasi masyarakat Indonesia.

“Bahasa masyarakat itu sehari-hari adalah bahasa agama. Jika pemimpin menggunakan bahasa agama dalam berkomunikasi, audiens akan lebih mudah tersentuh,” ujar Nasaruddin dalam Retret Kepala Daerah Gelombang II di Kampus IPDN, Jatinangor, Kamis (26/6/2025).

Menag menambahkan, kepala daerah harus menggabungkan pendekatan induktif—yakni menyampaikan pesan dari bawah ke atas—dengan pendekatan kuantitatif, yaitu menyajikan data yang jelas dan berbasis riset. Kombinasi keduanya dinilai ampuh dalam memperkuat komunikasi publik yang efektif dan menyentuh nurani masyarakat.

Ia mencontohkan cara Prabowo Subianto yang menyapa audiens secara personal. “Itu lebih menyentuh daripada sekadar menyebut ‘Yang terhormat Bapak-Ibu’. Itulah kekuatan komunikasi yang membumi,” jelasnya.

Dalam kesempatan itu, Nasaruddin juga mengajak para pemimpin daerah memahami moderasi beragama. Konsep ini tidak mengubah ajaran agama, tetapi menyesuaikan cara beragama dengan dinamika zaman. “Bukan kitab suci yang diubah, tapi cara kita memahami dan mengamalkannya yang perlu diperbarui,” katanya.

Ia menegaskan, meski kepala daerah bukan tokoh agama, mereka tetap harus memahami simbol-simbol bahasa religius masyarakat. Hal ini penting untuk menjaga kepercayaan publik sekaligus membangun kedekatan emosional.

Dengan pendekatan yang lebih spiritual dan berdasar data, Nasaruddin berharap komunikasi antara pemimpin dan rakyat bisa lebih harmonis, efektif, dan berdampak nyata dalam kehidupan sosial.

Editor: Arianto 


Share:

Kinerja Membaik, Jaya Agra Wattie Cetak Penjualan di Atas Rp1 Triliun


Duta Nusantara Merdeka | Jakarta 
PT Jaya Agra Wattie Tbk (JAWA) berhasil mencatat perbaikan kinerja sepanjang 2024 dengan membukukan rugi bersih Rp193,0 miliar. Angka ini menurun signifikan dari tahun sebelumnya yang mencatat rugi hingga Rp302,5 miliar. Rugi bersih per saham setara dengan Rp11,92 per lembar, jauh lebih baik dibandingkan tahun 2023.

Direktur Operasional JAWA, Ryan Nurfitriandy, mengungkapkan bahwa pendapatan bersih meningkat 19,4% menjadi Rp1,07 triliun dari Rp896,15 miliar di 2023. “Kenaikan penjualan berdampak langsung pada meningkatnya laba kotor menjadi Rp110,33 miliar atau melonjak 791,27% dibanding rugi kotor tahun lalu,” jelas Ryan saat Public Expose Tahunan yang digelar di Jakarta, Kamis (26/6/2025).

Beban pokok penjualan juga turun 5,3% menjadi Rp960,43 miliar, yang turut mendorong perbaikan margin operasional perusahaan. Sementara itu, total aset perusahaan naik 5,78% menjadi Rp3,86 triliun, dan total liabilitas menurun 6,47% menjadi Rp2,50 triliun.

Menurut Ryan, perbaikan ini dicapai di tengah tantangan harga jual komoditas seperti karet dan sawit yang masih fluktuatif, serta iklim ekstrem yang memengaruhi produktivitas. “Kami menerapkan manajemen irigasi dan penampungan air, serta menghitung ulang harga jual komoditas untuk mendapatkan nilai terbaik,” ujarnya.

JAWA juga memacu produksi dari kebun sendiri sembari tetap mencari pasokan pihak ketiga demi kelancaran proses produksi. Dalam rangka penguatan operasional, perusahaan menyiapkan Capital Expenditure (CAPEX) sebesar Rp97,6 miliar untuk tahun 2025.

Pada Maret tahun 2025, produksi TBS menghasilkan 91.220 ton meningkat sebesar 97,92% jika dibandingkan dengan Maret tahun 2024 yang menghasilkan 46.090 ton. Produksi CPO menghasilkan 17.724 ton meningkat sebesar 84,25%. 

Jika dibandingkan dengan Maret tahun 2024 yang menghasilkan 9.619 ton. Produksi Kernel meningkat sebesar 95,45% dari 1.670 ton pada Maret 2024 menjadi 3.264 ton pada akhir Maret 2025. Produksi Karet meningkat sebesar 49,31% dari 3.093 ton pada Maret 2024 menjadi 4.618 ton pada akhir Maret 2025.

Karena produksi yang meningkat, hasil penjualan Perseroan di Maret 2025 pun ikut mengalami peningkatan. Dari 190,9 millar pada Maret 2024 menjadi 475,6 miliar pada Maret 2025 atau meningkat sebesar 149,13%.

Sebagai bagian dari komitmen sosial perusahaan, JAWA aktif mendukung pendidikan, kesehatan, dan kebersihan lingkungan melalui program CSR, termasuk renovasi fasilitas umum dan bantuan untuk korban bencana.

"Dengan kombinasi strategi efisiensi dan penguatan operasional, JAWA optimistis menghadapi tantangan industri agribisnis ke depan," pungkasnya.

Reporter: Lakalim Adalin 
Editor: Arianto 



Share:

Ditipu Agen Kerja, Warga Asahan Tewas Jadi Korban TPPO di Kamboja


Duta Nusantara Merdeka | Medan 
Nasib tragis menimpa Azwar (32), warga Bunut, Kisaran Barat, Kabupaten Asahan. Ia dilaporkan meninggal dunia setelah dua bulan diduga menjadi korban perdagangan orang (TPPO) dengan modus penyaluran kerja ke luar negeri. Bukannya ke Malaysia, Azwar justru dikirim ke Kamboja dan dipaksa bekerja di perusahaan scammer.

Azwar awalnya dijanjikan pekerjaan sebagai penyanyi di Malaysia oleh seorang pria berinisial A, warga Medan. Tawaran upah sebesar USD 800 atau setara Rp13 juta membuat Azwar tergiur. Tanpa curiga, ia berangkat pada April 2025 lalu.

Namun kenyataan pahit menanti. Begitu tiba di Kamboja, Azwar langsung dipaksa bekerja di perusahaan penipuan daring dengan target tinggi. Karena syok dan tidak mampu memenuhi target, ia kemudian dipindahkan secara paksa ke perusahaan lain.

“Dia bukan kali pertama ke Malaysia, tapi kali ini dia lewat agen dari Medan. Sampai di Kamboja malah dipaksa kerja jadi scammer,” ujar Rizal, kerabat Azwar, Senin (23/6/2025).

Rizal menyebut keluarga sempat menerima permintaan uang tebusan sebesar Rp40 juta agar Azwar bisa dipulangkan. Adiknya sempat mentransfer Rp15 juta, namun setelah itu komunikasi terputus. Hingga akhirnya, beberapa hari sebelum Idul Adha, keluarga diberi kabar bahwa Azwar meninggal dunia.

“Katanya dia lompat dari lantai tiga. Tapi kami tidak tahu kondisi jenazahnya. Ada yang mau bantu, tapi takut karena diancam,” tutur Rizal.

Keluarga menduga kuat Azwar menjadi korban jaringan perdagangan manusia berkedok agen kerja ke luar negeri. Mereka berharap pemerintah dan otoritas terkait dapat menyelidiki kasus ini secara serius dan membantu memulangkan jenazah.

Tragedi yang menimpa Azwar menambah panjang daftar korban penipuan kerja luar negeri. Publik diimbau lebih waspada terhadap tawaran kerja di luar negeri yang tidak jelas prosedur dan legalitasnya.

Penulis: Lakalim Adalin 
Editor: Arianto 


Share:

Mediasi Gagal, Sengketa Tanah di Sorong Lanjut ke Pokok Perkara


Duta Nusantara Merdeka | Sorong 
Persidangan perdata atas kasus sengketa tanah yang berlokasi di Kelurahan Supraw, Kecamatan Maladum Mes, Kota Sorong, Papua Barat Daya, resmi berlanjut ke pokok perkara setelah tiga kali mediasi berujung buntu. Gugatan yang dikenal sebagai “gugatan tipu-tipu ala Abunawas” ini diajukan oleh Paulus George Hung alias Mr. Ching terhadap Samuel Hamonangan Sitorus dkk.

Sidang perdana digelar di Pengadilan Negeri (PN) Sorong pada Senin, 23 Juni 2025, dipimpin langsung oleh Ketua PN Sorong, Beauty Deitje Elisabeth Simatauw, S.H., M.H., bersama dua hakim anggota. Agenda utama kali ini adalah pembacaan gugatan oleh pihak penggugat.

Hakim Ketua menjelaskan bahwa sebagian besar agenda sidang selanjutnya akan dilaksanakan secara online atau melalui e-Court. Hal ini dilakukan demi efisiensi waktu dan memanfaatkan infrastruktur digital di PN Sorong yang sudah siap.

“Sidang online memberi efektivitas lebih, tanpa mengurangi nilai keadilan dan transparansi,” ujar Beauty.

Sebelumnya, tiga kali mediasi telah difasilitasi pengadilan, namun selalu gagal karena pihak penggugat tak pernah menghadirkan prinsipal ke ruang sidang. Semua proses hanya diwakilkan oleh kuasa hukum.

Pengacara tergugat, Simon M. Soren, mempertanyakan ketidakhadiran tersebut. “Bagaimana mungkin prinsipal tidak hadir? Ini menggambarkan ketidakseriusan dalam menyelesaikan sengketa,” ujarnya usai sidang.

Dalam sesi pembacaan gugatan, hakim memberi ruang kepada pengacara penggugat untuk menjelaskan adanya perubahan materi gugatan, yang disampaikan langsung di hadapan majelis dan kuasa hukum tergugat.

Salah satu tergugat, Labora Sitorus, juga menyampaikan keberatannya. “Saya tidak tahu di mana titik koordinat tanah yang disengketakan. Jangan-jangan penggugat pun tidak tahu,” tegas mantan anggota kepolisian itu.

Lebih lanjut, Labora menyoroti kejanggalan isi gugatan yang meminta pembagian objek tanah tanpa kejelasan lokasi serta menuntut ganti rugi Rp2,5 miliar tanpa dasar. Hal inilah yang membuat publik menyebut gugatan ini sebagai gugatan ala Abunawas.

Hakim Ketua memastikan bahwa perkara akan dilanjutkan ke pemeriksaan bukti, saksi, hingga sidang lapangan. “Kami menjamin proses hukum berlangsung transparan, adil, dan terbuka bagi semua pihak,” tegas Beauty.

Sementara itu, Simon M. Soren menyampaikan kepada media bahwa pihaknya yakin gugatan ini akan ditolak. “Objek yang disengketakan tak sesuai dengan dokumen milik klien kami. Banyak kejanggalan dari sisi bukti,” ujarnya dalam konferensi pers.

Persidangan akan dilanjutkan pada Senin, 30 Juni 2025 mendatang, dengan agenda pemeriksaan lebih lanjut terhadap bukti surat dan saksi.

Editor: Arianto 



Share:

PWMOI Riau Kawal Kasus Penghinaan Wartawan oleh Anggota DPRD Kuansing


Duta Nusantara Merdeka | Kuantan Singingi 
Kasus dugaan penghinaan terhadap wartawan kembali menjadi sorotan. Seorang anggota DPRD Kuantan Singingi (Kuansing) diduga menyebut wartawan anggota Perkumpulan Wartawan Media Online Indonesia (PWMOI) sebagai “hama”. Menyikapi hal ini, Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PWMOI Provinsi Riau langsung turun ke Kuansing, Senin (23/6/2025), guna mengawal jalannya kasus dan memberikan dukungan moral kepada wartawan setempat.

Ketua DPW PWMOI Riau, Rio Kasairy, menyatakan kedatangan mereka ke Kuansing bertujuan memastikan perkembangan laporan tersebut. Mereka telah bertemu dengan Ketua Badan Kehormatan (BK) DPRD Kuansing serta pihak Inspektorat Kabupaten Kuansing untuk mendapatkan kejelasan proses yang tengah berjalan.

Menurut Rio, Ketua BK DPRD Kuansing membenarkan adanya laporan dari PWMOI terkait ujaran tak pantas dari salah satu anggota dewan berinisial DG. Namun, laporan itu masih berada di Sekretariat Dewan karena Ketua DPRD sedang sakit, sehingga belum sampai ke meja BK.

Tak hanya BK, rombongan PWMOI Riau juga menyambangi Inspektorat Kuansing. Di sana, mereka mendapat penegasan dari Andi Zulfitri, bahwa Sugianto—Ketua DPD PWMOI Kuansing—telah menjalankan tugas jurnalistiknya sesuai Kode Etik Jurnalistik dan Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 tentang Pers. Laporan masyarakat yang disampaikan melalui pemberitaan telah ditindaklanjuti oleh Inspektorat secara prosedural.

“PWMOI Riau tidak akan mengintervensi proses, tapi kami hadir untuk mendukung penuh kebebasan pers dan profesionalisme wartawan,” tegas Rio.

Ia juga menambahkan bahwa DPW siap membackup Inspektorat apabila ada intervensi dari pihak manapun, termasuk dari anggota DPRD yang merupakan mitra kerja Inspektorat. “Kami hanya ingin hak wartawan dihormati dan tidak dihalang-halangi,” ujarnya.

Rio menegaskan, solidaritas PWMOI tak hanya berlaku di Kuansing, tetapi juga di seluruh wilayah Riau. “Kami akan turun langsung jika ada kasus serupa. Ini bentuk komitmen PWMOI dalam membela marwah jurnalisme,” pungkasnya.

Sementara itu, Ketua BK DPRD Kuansing, Hardiamon, menyatakan siap menindaklanjuti laporan lembaga jika sudah didisposisikan Ketua DPRD. “Kami akan bekerja sesuai prosedur kelembagaan,” ujarnya.

Hal senada disampaikan pihak Inspektorat. Mereka memastikan akan terus menindaklanjuti laporan masyarakat melalui mekanisme pengawasan dan pembinaan. “Kami bekerja sesuai alur. Apa pun yang masuk akan kami tindaklanjuti sesuai ketentuan,” ujar Andi Zulfitri.

Penulis Lakalim Adalin 
Editor Arianto 


Share:

Era Baru Energi Nuklir: Strategi Prabowo Subianto Bangun Ketahanan Energi Nasional


Duta Nusantara Merdeka | Jakarta 
Upaya Indonesia menjawab tantangan ketahanan dan kemandirian energi nasional kini tinggal selangkah lagi.

Optimisme itu muncul setelah Presiden RI Prabowo Subianto belum lama ini melakukan pertemuan bilateral dengan Presiden Rusia Vladimir Putin, di Istana Konstantinovsky, St. Petersburg, Rusia, Kamis (19/6/2025). 

Dalam pertemuan itu ada beberapa kerja sama yang berhasil disepakati antara kedua negara. Salah satu yang mengundang perhatian adalah kerja sama di bidang energi nuklir.

Mengapa poin ini dianggap penting? Sebab, Indonesia telah lama menghadapi persoalan serius di bidang ketahanan energi nasional.

Selama ini, Indonesia mengandalkan energi fosil sebagai sumber utama pemenuhan kebutuhan energi nasional.

Sementara, penggunaan energi fosil mengalami tantangan serius dikarenakan sifatnya yang terbatas dan tidak bisa diperbarui kembali.

Hal ini membuat ketersediaannya semakin berkurang dari waktu ke waktu dan untuk menemukan cadangan baru dibutuhkan biaya dan tenaga yang tidak sedikit.

Alhasil, challenge serius ini akhirnya terjawab setelah Rusia bersedia menjadi mitra strategis pemerintah dalam pengembangan energi nuklir Indonesia sebagai solusi terhadap tantangan kemandirian energi nasional.

*Era Baru*

Meski ini baru sebatas langkah awal, era kebangkitan energi nasional kini telah dimulai setelah penantian panjang.

Kesepakatan Indonesia-Rusia dalam pengembangan energi nuklir tanah air ini menjadi tonggak sejarah penting bangsa Indonesia menatap masa depan yang lebih meyakinkan.

Terlebih di tengah dinamika geopolitik dan krisis energi global pasca-pandemi yang menghantam seluruh fondasi energi nasional.

Namun, dalam situasi tak menentu itu, Indonesia, di bawah kepemimpinan Prabowo Subianto membuat langkah berani dan penuh perhitungan.

Sebuah langkah yang nyaris tidak pernah terpikirkan siapapun sebelumnya. Kali ini, Prabowo benar-benar menunjukkan kapasitasnya sebagai seorang pemimpin negara yang cukup berpengalaman dalam urusan membangun ketahanan negara.

Pertemuannya dengan Vladimir Putin, tidak hanya mempertegas hubungan bilateral dengan Rusia sebagai salah satu negara paling bisa diandalkan. Lebih dari itu, ini merupakan sebuah wujud komitmen yang tulus untuk bersama-sama membangun masa depan yang lebih baik.
 
Seperti diketahui, Indonesia selama ini cenderung bergantung terhadap sumber energi fosil seperti batu bara dan gas bumi. 

Kendati cadangan energi fosil kita masih cukup tersedia, namun ketergantungan yang besar terhadap energi konvensional ini mengandung risiko tinggi di tengah gejolak dan ketidakstabilan harga pasar global.

Belum lagi, dunia ke depan sedang berlomba-lomba menghadirkan energi baru terbarukan yang ramah lingkungan dan tidak terbebani ancaman krisis energi domestik. 

Dalam situasi dilematis ini, kehadiran energi nuklir merupakan sebuah solusi yang tidak bisa ditawar lagi.

Ia menawarkan suatu efisiensi tinggi, emisi karbon yang nyaris nol, dan kemampuan menyediakan pasokan listrik dalam jumlah besar dan stabil.

Keunggulan-keunggulan yang disebutkan di atas tidak ditemui pada energi fosil. Karenanya, keputusan berpaling dari energi fosil ke energi nuklir bukan saja rasional, tapi juga keharusan.

Dengan adanya dukungan Rusia yang cukup berpengalaman dalam teknologi pengembangan nuklir membuat langkah Indonesia membangun energi baru kian mendekati kenyataan. 

Rusia melalui Rosatom, merupakan perusahaan energi nuklir milik negara (Rusia), yang memiliki reputasi sebagai penyedia teknologi nuklir sipil global.

Perusahaan ini turut membangun reaktor di berbagai negara seperti Turki, Mesir, India, dan Bangladesh. 

Selain itu, Rusia juga terkenal memiliki pendekatan kerja sama yang komprehensif mulai dari pembangunan infrastruktur, transfer teknologi, pelatihan SDM, hingga pembiayaan lunak. 

Dengan begitu, kesepakatan Indonesia-Rusia dalam hal pengembangan teknologi nuklir Indonesia ini merupakan sesuatu yang sangat istimewa dan pantas diapresiasi.

Bagi Indonesia yang sampai sekarang belum memiliki pembangkit listrik tenaga nuklir (PLTN), maka kerja sama ini tentu membuka peluang emas bagis lompatan besar dalam pembangunan energi nasional.

Di samping itu, kerja sama nuklir Indonesia–Rusia juga harus dilihat sebagai bagian dari strategi geopolitik yang cerdas. 

Akhirnya, harus diakui bahwa kesepakatan energi nuklir ini menandai era baru kebangkitan energi nasional Indonesia dari ketergantungan terhadap energi fosil menuju transisi energi yang lebih maju, bersih, dan mandiri.

*Prabowo dan Keberanian Membuat Keputusan Besar*

Sekali lagi, diakui ataupun tidak, kesepakatan Rusia-Indonesia di bidang pengembangan nuklir tanah air ini tidak lepas dari keberanian seorang Prabowo dalam membuat keputusan besar.

Prabowo sekali lagi membuktikan bahwa kepemimpinannya tidak akan dihiasi dengan kebijakan setengah hati. 

Keputusan besar penuh "nyali" ini bahkan meneguhkan posisinya sebagai presiden yang tidak hanya pantas menjabat satu periode, tapi juga untuk dua periode sekaligus. 

Ia tidak perlu dengan susah payah meyakinkan rakyat Indonesia bahwa dirinya harus kembali dipercaya sebagai presiden terbaik Indonesia.

Melalui langkah-langkah strategis dan bukti konkret yang telah ia lakukan dan perjuangkan sudah membuktikan bahwa dirinya memang layak dan pantas untuk menjadi kepala negara.

Bagaimana tidak, selama dua dasawarsa terakhir, wacana tentang energi nuklir di Indonesia selalu muncul, namun semua hanya terhenti di tataran narasi besar.

Pemimpin-pemimpin sebelumnya hanya berani membangun mimpi dan wacana besar, namun nol tindakan.

Alhasil, baru di era Prabowo ini, mimpi-mimpi itu satu per satu mulai direalisasikan. Inilah yang membedakan seorang pemimpin sejati dan pemimpin "omon-omon".

Saat Prabowo dengan percaya diri menggandeng Rusia dalam kesepakatan konkret membangun nuklir Indonesia, maka ini bukan lagi sekadar urusan diplomasi, melainkan langkah taktis untuk membuat sejarah besar kebijakan energi nasional.

Siapapun tahu bahwa Prabowo bukan sosok baru dalam dunia strategi. Beliau punya rekam jejak yang cukup panjang sebagai seorang ahli strategi, baik dalam urusan perang maupun urusan membangun ketahanan nasional.

Dengan latar belakang seorang militer ditambah pengalaman yang cukup matang dalam urusan manajemen krisis, Prabowo sadar bahwa penguasaan teknologi strategis seperti energi nuklir tidak hanya penting, tapi juga mendesak.

Ia merupakan prasyarat bagi sebuah negara maju dan berdaulat di masa sekarang. Nuklir adalah alat diplomasi paling ampuh untuk saat ini. Meskipun, kita berharap bahwa energi nuklir ini cukup dimanfaatkan dalam kepentingan pemenuhan energi nasional yang kini sedang terbebani.

Tentu, keputusan yang telah diambil punya risiko besar ke depan. Tapi, apakah ada langkah-langkah besar yang tidak punya riskio besar?

Karena itu, semua kembali lagi pada komitmen dan keseriusan kita dalam membangun masa depan Indonesia yang mandiri di bidang ketahanan energi.

Ke depan, kita akan paham mengapa memulai langkah baru di bidang pengembangan energi nuklir ini begitu berarti, dan butuh nyali besar untuk memulainya dari sekarang.

Dan itu kini telah dijawab oleh Presiden Prabowo melalui keputusan luar biasa yang telah ia diambil. 

Kini tinggal bagaimana masyarakat memberikan dukungan kepada Prabowo dan pemerintahan yang ada demi mewujudkan mimpi Indonesia Emas akan datang.

Penulis: Ketua Umum Ikatan Media Online (IMO) Indonesia


Share:

Kolaborasi Promedia dan BRI Dukung Bisnis Media Digital Berbasis Gotong Royong


Duta Nusantara Merdeka | Tangerang 
Setelah sukses menyapa pelaku media di Semarang, Palembang, dan Medan, Promedia Teknologi Indonesia (PTI) akan kembali melanjutkan roadshow Journalism 360: Mediapreneur Talks Jurnalisme Berkualitas dan Berkelanjutan di Kota Tangerang, Banten, pada Rabu, 2 Juli 2025.

Acara yang digelar di Hotel Mercure Serpong Alam Sutera ini menjadi rangkaian keempat dari enam kota yang disambangi dalam misi memperkuat ekosistem media digital di Indonesia. Promedia menggandeng sejumlah mitra strategis seperti BRI, BTN, PT Antam Tbk, Bank BJB, dan BJB Syariah untuk mendukung terselenggaranya acara ini.

Dalam Mediapreneur Talks, para pengusaha media, jurnalis, hingga pelaku startup media digital diundang untuk mendalami model bisnis media berkelanjutan, tren iklan digital, serta strategi membangun jurnalisme berkualitas.

Tiga topik utama akan dibedah, mulai dari lanskap media digital bersama CEO Promedia Agus Sulistriyono, tren iklan digital oleh CEO Props Ilona Juwita, hingga pentingnya Publisher Rights yang akan dijabarkan oleh Ketua KTP2JB, Suprapto Sastro Atmojo.

“Membangun brand media harus berkelanjutan, apalagi jika sudah puluhan tahun eksis. Tinggal bagaimana kita mengikuti arus zaman,” ujar Agus.

Promedia sendiri merupakan perusahaan teknologi dan konsultan media yang mengusung pendekatan economic sharing. Promedia tak hanya memberikan pelatihan dan infrastruktur teknologi, tapi juga mendampingi monetisasi dan strategi digital.

Melalui kolaborasi ini, Promedia ingin memperkuat jurnalisme lokal, menyinergikan inovasi, serta memperluas dampak media berbasis nilai dan keberlanjutan.

Editor: Arianto 

Share:

Trimitra Prawara Goldland Targetkan Pertumbuhan Pendapatan 200 Persen Lewat Strategi Bisnis Hijau


Duta Nusantara Merdeka | Jakarta 
Meski menghadapi tantangan berat sepanjang 2024, PT Trimitra Prawara Goldland Tbk (ATAP) tetap menunjukkan sikap optimistis. Pendapatan usaha tercatat turun 39,99% dari Rp23,65 miliar (2023) menjadi Rp14,19 miliar (2024). Namun, efisiensi berhasil dijaga dengan menekan beban pokok penjualan hingga 40,07%, menjaga Gross Profit Margin tetap stabil di level 38%.

“Alhasil laba usaha turun dan rugi komprehensif mencapai Rp1,94 miliar, kami tetap berkomitmen memperkuat pondasi bisnis jangka panjang,” ujar Direktur Utama ATAP, Hj. Indriati, SE, M.Si, Ak. usai Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan di Jakarta, Rabu (25/06/2025).

Dari sisi neraca, Total aset turun 6% menjadi Rp6,83 miliar. Penurunan terbesar terjadi pada aset tidak lancar yang susut 32,74%, disusul aset lancar yang turun 2,57%. Meski begitu, persediaan real estat naik 4,95% dan uang muka meningkat 8,5%, menandakan strategi Perseroan untuk fokus pada proyek yang mendukung penjualan jangka menengah.

Liabilitas jangka pendek menurun 17,72%, utamanya karena pelunasan utang bank dan penurunan tajam utang pajak. Liabilitas jangka panjang juga terkoreksi 9,9% karena penghapusan utang pihak berelasi dan turunnya kewajiban pascakerja. Secara keseluruhan, total liabilitas Perseroan menyusut 14,31% menjadi Rp4,89 miliar.

Disisi lain, Ekuitas juga mengalami sedikit penurunan 2,43% menjadi Rp1,93 miliar. Saldo laba belum ditetapkan penggunaannya turun 13,08%, meski laba yang ditetapkan penggunaannya naik 25%. Pendapatan komprehensif lain menunjukkan perbaikan dengan perubahan dari rugi Rp40 juta menjadi laba Rp173 juta, menunjukkan peningkatan pada manajemen risiko jangka panjang.
 

Pelemahan profitabilitas terutama disebabkan kenaikan beban keuangan akibat bunga pinjaman. Namun, manajemen ATAP menargetkan pertumbuhan pendapatan yang ambisius, mencapai Rp55 miliar pada 2025, atau meningkat lebih dari 200% dari tahun sebelumnya.

Optimisme tersebut didukung oleh sinergi antara kebijakan nasional seperti hilirisasi mineral dan pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN), yang membuka peluang besar di sektor properti, infrastruktur, dan logistik. Selain itu, portofolio energi hijau perusahaan juga tumbuh pesat seiring insentif pemerintah untuk PLTS dan biofuel.

Untuk memperkuat daya saing, perusahaan terus melakukan pengembangan teknologi informasi seperti peningkatan data center, penggunaan private cloud, dan optimalisasi aplikasi ERP (Enterprise Resources Planning). Di bidang SDM, pelatihan aplikasi CRM dan seminar teknologi informasi juga rutin dilakukan.

Di sisi hubungan industrial, ATAP berkomitmen menjaga kesejahteraan karyawan dengan tetap patuh pada regulasi ketenagakerjaan serta mengutamakan keselamatan kerja.

Transformasi ini menunjukkan bahwa meski saat ini tengah merugi, ATAP tidak tinggal diam. Perusahaan justru menyiapkan diri untuk bangkit dan memimpin dalam ekosistem bisnis yang semakin digital, berkelanjutan, dan terintegrasi.

Strategi dan Optimisme Menyambut 2025

Di tengah tantangan, Trimitra Goldland terus menunjukkan inisiatif strategis. Tahun 2024 menjadi tonggak penting dengan peluncuran cluster komersial dua lantai di Cibungbulang Town Hills dan pengembangan konsep baru perumahan subsidi yang lebih modern serta sesuai tren pasar.


Tak hanya itu, Perseroan berhasil mengamankan izin pengembangan lahan seluas 15 hektare di Bekasi—salah satu wilayah dengan potensi properti tinggi. Aksi korporasi ini menjadi landasan ekspansi pasar yang lebih agresif pada 2025.

"Kami menargetkan pendapatan Rp49 miliar di 2024 dan meningkat menjadi Rp55 miliar di 2025. Fokus kami adalah properti subsidi dan digitalisasi bisnis berbasis ESG untuk memperkuat keberlanjutan usaha," jelas Indriati.

Trimitra juga menyasar pasar energi hijau dan kawasan industri pintar. Perusahaan telah memulai inisiatif seperti kawasan industri hijau di Bekasi, integrasi teknologi proptech berbasis IoT dan AI, hingga kolaborasi dengan UMKM untuk membangun rantai pasok berkelanjutan.

Kepemimpinan dan Penghargaan

Sebagai pengakuan atas kepemimpinan transformasional, Indriati dinobatkan sebagai salah satu "Indonesia Most Powerful Women 2024". RUPST juga menyetujui pengangkatan kembali jajaran Direksi dan Komisaris untuk masa jabatan lima tahun ke depan, mencakup Indriati, Rachmat Yaktihadi, Yoyo Sugeng Triyogo, dan Nadia Hasna Humaira.

"Dengan landasan yang kuat, strategi inovatif, dan keberanian dalam menghadapi disrupsi, ATAP percaya diri menyongsong masa depan. Fokus pada properti subsidi, efisiensi aset, serta digitalisasi menjadi pilar utama dalam menciptakan pertumbuhan yang inklusif dan berkelanjutan," tutupnya.

Reporter: Lakalim Adalin 
Editor: Arianto 




Share:

HOKI Tancap Gas Transformasi ke FMCG, Penjualan Dailymeal Melejit 321 Persen


Duta Nusantara Merdeka | Jakarta  
Produsen beras ternama Topi Koki, PT Buyung Poetra Sembada Tbk (HOKI), menunjukkan progres signifikan dalam transformasinya ke sektor Fast Moving Consumer Goods (FMCG). Langkah ini membuahkan hasil dengan melonjaknya penjualan produk beras sehat Dailymeal hingga 321% secara tahunan (YoY) di kuartal I 2025.

Produk Dailymeal ini dikelola oleh anak usaha HOKI, PT Hoki Distribusi Niaga (HDN), dan sukses membuktikan bahwa strategi diversifikasi perusahaan berjalan di jalur yang benar. “Momentum ini harus dimanfaatkan untuk membangun sistem organisasi dan strategi bisnis yang solid, cepat, dan tepat,” ujar Direktur HOKI, Budiman Susilo.

Untuk mengantisipasi peningkatan permintaan, HOKI memperkuat rantai logistik dengan memperluas jaringan distribusi serta membangun pabrik baru. Pabrik tersebut, dikelola oleh PT Koki Sehat Sejahtera (KSS), kini sedang dalam tahap konstruksi di Jawa Tengah dan ditargetkan mulai beroperasi pada paruh kedua 2025.

Langkah strategis lain adalah kemitraan dengan PT Gurih Mitra Perkasa—bagian dari Indomarco Salim Group. Kolaborasi ini diharapkan mampu mempercepat distribusi produk ke seluruh wilayah Indonesia dan memperluas jangkauan pasar Dailymeal.

Meski situasi ekonomi belum sepenuhnya stabil, HOKI tetap menunjukkan komitmen kepada pemegang saham dengan membagikan dividen Rp9,7 miliar atau Rp1 per saham. Dividen ini disetujui dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) yang digelar 24 Juni 2025 di Jakarta.

HOKI menargetkan pertumbuhan pendapatan sebesar 10% pada 2025. Hingga kuartal I, pendapatan bersih mencapai Rp365,3 miliar, termasuk penjualan Dailymeal sebesar Rp7,7 miliar.

"Transformasi HOKI menuju FMCG berbasis kesehatan tidak hanya memperkuat portofolio usaha, tetapi juga membuka peluang besar dalam industri pangan sehat yang sedang tumbuh pesat di Indonesia," pungkasnya.

Reporter: Lakalim Adalin 
Editor: Arianto 

Share:

TAMA Genjot Proyek Konstruksi Meski Rugi Bersih Capai Rp8,5 Miliar


Duta Nusantara Merdeka | Jakarta 
PT Lancartama Sejati Tbk (TAMA), emiten konstruksi nasional, masih menghadapi tantangan kinerja finansial pada tahun 2024. Dalam paparan publik yang digelar di Jakarta, Rabu (25/6/2025), Direktur TAMA, Alex Widjaja, mengungkapkan bahwa rugi bersih perusahaan meningkat menjadi Rp8,5 miliar, dibandingkan rugi Rp6,4 miliar pada tahun sebelumnya. Rugi bersih per saham tercatat sebesar Rp7,08.

"Meski pendapatan turun dari Rp28,4 miliar menjadi Rp23,2 miliar, TAMA tetap mencatatkan laba bruto Rp11,8 miliar, hanya turun tipis dari Rp12,9 miliar tahun lalu. Penurunan ini menjadi sinyal kuat bagi manajemen untuk memperkuat strategi efisiensi dan pengembangan usaha," ungkapnya.

Dari sisi neraca, Alex menuturkan, total aset per 31 Desember 2024 tercatat Rp193,25 miliar, sedikit turun dari Rp194,02 miliar. Namun, ekuitas perusahaan meningkat dari Rp44,48 miliar menjadi Rp52,95 miliar. Total liabilitas juga turun signifikan dari Rp148,76 miliar menjadi Rp141,07 miliar, mencerminkan keberhasilan dalam pengelolaan kewajiban.

Di tengah tekanan, portofolio proyek TAMA tetap berjalan. Beberapa proyek strategis seperti pembangunan Gokomart di Kalimantan dan renovasi kantor PT Panin Dubai Syariah Tbk di Jakarta dan Surabaya menjadi bukti kontribusi TAMA di sektor konstruksi. Proyek infrastruktur jalan di Cikarang Barat dan Cibitung juga terus berprogres.

Bukan hanya itu, TAMA kini fokus pada efisiensi biaya, peningkatan mutu, keselamatan kerja, dan penguatan relasi bisnis. Strategi pemasaran juga diperbarui dengan menekankan pada pembangunan SDM dan pencegahan konflik proyek.

"Dengan pengalaman panjang dan komitmen pada kualitas, TAMA optimistis menghadapi 2025 dengan pendekatan lebih adaptif dan proaktif," pungkasnya.

Reporter: Lakalim Adalin 
Editor: Arianto 

Share:

SMP Muhammadiyah 48 Medan

SMP Muhammadiyah 48 Medan

KIRIM BERITA SILAHKAN KLIK

KIRIM BERITA ANDA KESINI! Merasa Terbantu Dengan Publikasi ? Ayo Traktir Kopi Untuk Admin Dengan Cara Berbagai Donasi. Terimakasih :)



BREAKING NEWS

~||~ Muhammadiyah Tetapkan 1 Ramadhan 1446 Hijriah Jatuh Pada Hari Sabtu 1 Maret 2025 ~||~ 1 Syawal Jatuh Pada Tanggal 31 Maret 2025 ~||~ Muhammadiyah Luncurkan Ojek Online ZENDO ~||~ 140 Siswa SMKN 10 Medan Gagal SNBP ~||~ Prabowo Subianto Kembali Menjabat Sebagai Ketua Umum Partai Gerindra Periode 2025 - 2030 ~||~ Praperadilan Hasto Kristianto Di Tolak ~||~ #INDONESIADAMAI ~||~

Kilas Balik Bung Karno

Kilas Balik Bung Karno - Makna Proklamasi

Ir. Soekarno (Sang Proklamator) Setiap Tahun kita Memperingati Hari Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia, Maka kita tidak bisa t...

Like Fanpage

Follow In Twitter

Breaking News

IKUTI KAMI


loading...

NONTON VIDEO DAPAT DUIT

10 Berita Populer

IKLAN

IKLAN
Ingin Pasang Iklan hubungi Kami di 0812 6582 534

Label

(SAS) #2019GantiPresiden Accounting Aceh Aceh Timur Adat Istiadat Advokat AFF Agama Agraria AIDS Air Aisyiyah Aksara Aksi Aksi Sosial Aktivis Aktivitis Al Washliyah Album Amien Rais Anak Anak Yatim Anarkis Angkatan Darat Anies Baswedan Animal Anti Korupsi Arisan Artikel Artis Arus Mudik Asahan Asian Games ASN Asuransi Asusila Atlet Award Bacaleg Bachtiar Ahmad Sibarani Baksos Bakti Sosial Balap Liar Banda Aceh Bandar Lampung Bandara Bandung Banjir BANK Bank Sumut Bansos Banten Bantuan Sosial Bapenas BAPER Bappenas Basarnas Batu Akik Batubara Bawang Putih Bawaslu Bayi Bazar BBM Bea Cukai Beasiswa Begal Bekraf Beladiri Belanja Bencana Bencana Alam Beras Berita Bhabinkamtibmas Bhayangkara Bhayangkari Bioskop Bisnis BKPRMI BM PAN BNI BNN BNPT Bobby Nasution Bom Bunuh Diri Boomerang BPBD BPJS BPN BPOM BRI Brimob Buka lapak Bukit Asam Buku Bulog Bulukumba BUMN Bung Karno Bupati Bursa saham Bursasaham Buruh Bus Caleg Capital market CCTV Cerpen Cianjur Cikampek Citilink conference Cosplayer Covid-19 Covid-19 Satgas Covid19 Cuaca Cuci Tangan Curanmor Cyber Daerah Dakwah Dance Debat Presiden Debt Collector Dede Farhan Aulawi Deklarasi Deli Serdang Demonstrasi Densus 88 Desa Dewan Pengawas Dewata Sakti Dharma Pertiwi Dialog Digital Dikdasmen Diklat Dinas Perhubungan Dirgahayu HUT RI Disiplin Diskusi Dongeng Donor Darah DPD RI DPR Duka Cita E-Money Effendi Simbolon Ekonom Ekonomi Ekspor Impor Electronics Elektronik Emas Empat Pilar Entertainment Es cream ESDM event Fashion Festival FGD FIFA Film Film Horor Film seri Anak Fintech FISIP Flores Timur Formasi Formula E Forum Furniture Futsal G30S/PKI GAAS Games Ganja Ganjar Ganjil Genap Garut Gaza Gebyar Kemerdekaan Gempa Geng Motor Genppari Gereja Gibran Gizi Buruk Go Pay Go-Jek Gojek Golkar Gotong Royong Grab Gubernur Guru Besar Gym H Haedar Nasir ham HANI Harbolnas Hari Ibu Hewan Hiburan HIV HMI Hoax Hotel Hp Hukum Humas Humbahas HUT HUT Bhayangkara HUT RI HUT TNI Hutan Ibadah Ibadah Haji Ibu Negara Idul Adha Idul Fitri IKLAN Imlek IMM Indonesia Industri inflasi Informasi Infrastruktur Inspektorat Inspirasi Internasional Internet Intoleran Investor IPK IPM IPPI Islam ITB IWAPI Jakarta Jakarta Barat Jakarta Pusat Jalan Jambore Nasional Jawa Tengah Jawa Timur Jayapura Jokowi Juara Jum'at Barokah Jumanji Jumat Jumat Berkah Jurnalis Kaliber Kampanye Kampung Rakyat Indonesia Kampus Kamtibmas Kapolda Kapoldasu Kapolri Kapolsek Kapolsek Kepolisian Karang Taruna Karaoke Karhutla Karya Tulis Kasus KDRT Keadilan Keagamaan Keamanan Kebakaran Kebangsaan Kebersihan Kebudayaan Kebun Kecantikan Kecelakaan Kedokteran Kegiatan Kegiatan seminar Kehutanan Kejahatan Kejaksaan Kejuaraan Kejurnas Kekerasan Kelestarian Alam Keluarga Kemalingan Kemanusiaan Kemenag Kemenaker Kemendag Kemendagri Kemendesa Kemendikbud Kemenhub Kemeninfo Kemenkes Kemenkeu Kemenko Kemenkumham Kemenlu KEMENPAN-RB Kemenparekraf Kemenperin Kemenpora kemenristek Kemensos Kementan Kemiskinan Kendaraan Dinas Kepala Daerah Kepedulian keperdulian Kepolisian Kerajaan Kereta Api kerja Paksa Kerjasama Kesehatan Kesejahteraan Keselamatan Kesenian Ketahanan Pangan Ketenagakerjaan Keuangan Khilafahtul Muslimin Kilas Balik Bung Karno Kivlan Zen KKP KNPI Kohati kompetisi Kompolnas Komputer Komunitas kon Konferensi KONI Konsumen Koperasi Kopermasu Kopi Kopi Pagi Korupsi Koruptor Kota Medan KPK KPR KPU Kriminal KRYD KSAD Kudeta Kuliner Kunjungan Kerja Kutai Kartanegara Labuhan Batu Lahan Lakalantas Laksi Lalu Lintas Lampung Langka Langkat Lapas Launching Launching Album Launching Aplikasi Launching Buku LAZISMU Lebaran Legislatif Lembaga LGBT Lifestyle Lingkungan Lingkungan Hidup LIPPI Listrik Lock Down Lomba lomba lari London LPPI LPS LSM Lukas Enembe Madina Mahasiswa Mahkamah Agung Mainan anak Majalengka Makanan Jepang Makassar Makkasar Mall Maluku Market Outlook Masjid Masker Masyarakat Mata Uang Maulid Nabi Mayday MDMC Medan Denai Media Media Sosial Megapolitan Menag Mendag Mendagri Menembak Menteri Menteri Perdagangan millenial Minuman Keras Minuman sehat Minyak Goreng Minyak Makan Miras Mobil MOI Motivasi MoU MPR MPR RI Mudik Muhammadiyah Muharram MUI Munas Musibah Musik Musyawarah Musywil Narkoba Narkotika NasDem Nasional Nasional pers Natal Natal & Tahun Baru New Normal NII NKRI NTT NU ODGJ Office Ojek Online Ojol Olah Raga Olahraga Ombusman Omicron Online Operasi Patuh Operasi Yustisi Opini Organisasi Ormas Otomotif P Padang Padanglawas Utara Padangsidimpuan Pagelaran Pahlawan Pajak Pakta Integritas Palestina Paluta Pameran PAN Pancasila Papua Parawisata Pariwisata Partai Demokrat Partai Politik Partai UKM Partai Ummat Pasar Pasar modal Pasar Murah Pasar Tradisional Paspampres Patroli PC PCM Medan Denai PDI Perjuangan PDIP Perjuangan pe Pedagang Pegadaian Pelajar Pelajar Islam Indonesia Pelantikan Pelatihan Pelayanan Publik Pelecehan seks Pelukis Peluncuran Pemadam Kebakaran Pemalakan Pembangunan Pembayaran Elektronik Pembunuhan pemerasan Pemerintah Pemerintahan Pemerkosaan Pemilu Pemuda Pemuda Melati Indonesia Pemuda Muhammadiyah Pemuka Agama pen Penandatanganan Pencabulan Pencemaran Nama Baik Penculikan Pencurian Pendataan Pendidikan Penelitian Penembakan Penerbangan Penertiban Pengabdian Pengadilan Pengadilan Negeri Pengajian Pengamanan Pengamat Penganiayaan Pengawasan Pengetahuan Penggelapan Penghargaan Penghijauan Pengusaha Penipuan Penistaan Agama Penulis Penyakit Penyandang Disabilitas Penyuluhan Perampasan Perayaan Perbankan Percut Sei Tuan Perdagangan Perekonomian Perempuan & Anak Peresmian Pergaulan Perhubungan Perikanan Peristiwa Perjanjian Perjudian Perkawinan Perlombaan Permainan Perpajakan Pers Pertamina Pertanahan Pertanian Perusahaan Pesawat Terbang PET Pileg Pilkada PIlkades Pilpres Pin Pinjam meminjam uang Pinjaman Online PKL PKS PMI Polairud Polantas Polisi Cilik Politik POLRI Polwan Pondok Pesantren Ponpes Pornografi Posko Ummat PPKM PPN PPWI Pra Kerja Prabowo Pramuka Praperadilan Prawita Genppari Premanisme Presiden Prestasi Primbon Politik Prokes promo Property Prostitusi Protokol Kesehatan PSI PSSI Public Expose Publik expose Puisi Pungli PUPR Pusat Perbelanjaan Puskesmas PWI Qurban Radikalisme Rafdinal Ragam Rakernas Rakor Ramadhan Reksadana Rektor Relawan Relawan Jokowi Religi Remisi Rentan Renungan resa Restoran Reuni 212 Revolusi Mental Reward RKUHP Robot Ruang Guru Rumah Rumah sakit Rups Rusia RUU Saber Pungli Sabu Sahabat Anak Sains Salon Samosir Samsat Samsung Sanitasi air.Lingkungan hidup Santri SAR Satlantas Satpol PP Satwa SD Muhammadiyah 19 SD Terpadu 23 Medan Sejarah Sekolah Sembako Seminar Sengketa Seniman Senjata Senjata Api Sepak Bola Separatis Sepeda Sepeda sehat Serdang Bedagai Sertifikat Sertijab sho Sigli Silaturahim Silaturahim. KUYAI Kartanegara Silaturahmi Silaturrahim SIM Simalungun Simpan Pinjam Simulasi Smartphone SMP Muhammadiyah 48 Soekarno Solar Somasi Sosial Sosialisasi Startup Stasiun STOP PRES...!!! Studi Ilmiah Stunting Suku bunga Sulawesi Selatan Sumatera Barat Sumatera Utara Sumpah Jabatan Sumut Sungai Superstore Suplemen Surabaya Surat Terbuka Suriyono Adi Susanto Suriyono Adi Susanto {SAS) Survei Survey susu Swab Antigen Syafi'i Ma'arif Syariah Syawal Takjil Tali Kasih Talkshow Tanjung Balai Tantama Tapanuli Tengah Tawuran Teknologi Teror Terorisme Tes Urine Tiket Tilang Tips Tjahyo Kumolo TNI TNI AU TNI nasional TNI-Polri Tokoh Tokoh Agama Tokoh Masyarakat Tol Toys Kingdom ToysKingdom Tragedi Transportasi Trend Rambut True Money Uang Uang Palsu UIN Ujaran Kebencian UKM Ukraina Ulama UMJ umkm UMSU Undang-Undang UNIMED UniPin Universitas Unjuk Rasa Upacara Usaha Rakyat UU Cipta Kerja UU ITE UUD 1945 Vaksinasi Vaksinasi booster Valentine Day Verifikasi Viral Virus Corona Walikota Wanita Wapres Wartawan Webinar Wirausaha Wisata WNA Workshop Yogyakarta Zulkifli Hasan

Arsip Berita

IKUTI BERITA VIDEO KAMI DI YOUTUBE

POS PETIR

PAGAR LAUT

Pagar Laut yang terjadi di Tangerang Memang Membuat Heboh Indonesia, Apalagi Ada Sertifikatnya, Berarti Sudah Ada IzinnyaRakyat Semakin Cemas dan Khawatir, Apalagi Kalau Udara Mau DipagarBagai Tersambar Petir Mendengar Pagar-Pagaran .

HALLO KRING..!!!

12 PAS

PANCASILA UDAH FINAL

Pembahasan RUU Haluan Ideologi Pancasila Banyak Penolakan Dari Berbagai Kalangan Masyarakat, Memang Seharusnya Tidak Usah Dibahas Dan Lebih Baik Dibatalkan. Pancasila Dasar Negara.
Tendangan 12 PAS Dihentikan

SOS

INDONESIA DARURAT NARKOBA

Sudah dijatuhi hukuman mati bahkan sudah ada yang dieksekusi, tapi masih banyak bandar narkoba semakin merajalela, terbukti banyak yang ditangkap petugas Polisi maupun BNN (Badan Narkotika Nasional) tapi belum kapok juga mereka, justru sipir penjara malah terlibat. Kalau sudah darurat begini, hukuman mati jangan berhenti, jalan terus!.

QUO VADIS

Kunjungan Statistik

Online

IKLAN USAHA ANDA


PAGAR LAUT INDONESIA

~> Sekarang Lagi Heboh Tentang Pagar Laut Yang Terjadi Di Indonesia

<~ Memang Harus Jelas Apa Maksudnya Laut Dipagar, Karena Seharusnya Yang Dipagar itu Batas Wilayah Indonesia Dengan Negara Lain

Link Terkait

close
Banner iklan disini